Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Google Rilis Patch Android Security Periode Juli 2017 untuk Sejumlah Perangkatnya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Keamanan adalah salah satu hal yang penting pada sebuah sistem operasi untuk menjaga data dan kenyamanan penggunanya. Oleh karena itu, tak heran jika Google juga cukup rajin untuk merilis patch guna menambal celah keamanan pada sistem operasi buatannya, Android. Mengutip dari NextPowerUp (06/07/17), raksasa teknologi itu baru saja mendistribusikan patch Android Security untuk periode Juli 2017 pada beberapa perangkat buatannya, seperti lini Nexus dan Pixel. Perangkat Nexus dan Pixel yang mendapatkan patch terbaru tersebut di antaranya adalah Pixel and Pixel XL (NJH47D/NKG47M/NZH54B), Nexus 6P (N2G48B), Nexus 5X (N2G47Z), Nexus 6 (N6F27H), Nexus 9 Wi-Fi & LTE (N9F27F / N4F27I), Pixel C (N2G48B), dan Nexus Player (N2G48B). Tak cuma menutup celah keamanan terkini pada Android, patch tersebut juga membawa sejumlah perbaikan pada beberapa bagian sistem, seperti runtime, framework, library dan lain-lain. Patch Android Security Juli 2017 tersebut sendiri didistribusikan dengan metode Over-the-Air (OTA) sehingga pengguna secara otomatis bisa langsung melakukan update tanpa harus menggunakan PC. Untuk tipe smartphone Android selain buatan Google, patch tersebut biasanya akan datang bersamaan dengan firmware baru yang disediakan oleh masing-masing produsen smartphone.   Baca juga: Q3 2017, Google Siap Luncurkan Android O Inikah Spesifikasi Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL? Smartphone Google Pixel Berhasil Terjual 1 Juta Unit?

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum