Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Milyaran Video di YouTube Kini Punya Subtitle
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Menonton sebuah video rasanya tak lengkap jika tidak disertai caption atau subtitle. Pasalnya, hal tersebut bisa membuat Anda lebih mudah untuk memahami percakapan yang terjadi pada video yang sedang ditonton. Selain memudahkan, caption yang tampil secara otomatis juga akan cukup bermanfaat ketika Anda ingin menonton video namun suaranya tak begitu jelas terdengar, contohnya ketika saat menggunakan perangkat mobile. Untuk itu, mengingat jumlah penggunanya yang sudah semakin banyak, saat ini Google dilaporkan baru saja selesai menambahkan caption ke dalam milyaran video yang ada di YouTube. Sayangnya, caption yang ditambahkan tersebut belum sempurna karena semuanya dilakukan secara otomatis. Oleh karenanya, masih dibutuhkan perbaikan dengan metode hearing impairment (mendengarkan secara langsung melalui telinga). Dikutip dari NextPowerUp (17/02/17), saat ini, jumlah pengguna yang mengaktifkan fitur auto-caption ketika menonton video di YouTube sendiri sudah mencapai 15 juta orang setiap harinya. Sejak diakuisisi oleh Google pada tahun 2006 silam, portal video online nomor satu di dunia tersebut sebenarnya sudah mulai memiliki fitur auto-caption pada tahun 2009. Kini, mereka baru mulai serius untuk bisa menyempurnakan fitur tersebut.   Baca juga: Cara Memainkan YouTube Sebagai Background App di iOS Mulai 2018, Google Bakal Hapus Iklan 30 Detik di YouTube Wow, Sebanyak Ini Duit YouTuber Terkaya di Dunia!

SHARE:

Deretan Perempuan Punya Andil Besar dalam Pengembangan Teknologi

Free Fire Terancam Diblokir, PBESI Sarankan Batasan Usia Mengakses Game