Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Sudah Saatnya Main Game Sepak Bola Pakai Augmented Reality!
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Laku kerasnya tiket laga Indonesia vs Vietnam dalam lanjutan AFF Cup 2016 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, adalah bukti kesekian terkait tingginya antusias masyarakat Indonesia terhadap sepak bola. Ketika fenomena itu dikawinkan dengan adopsi smartphone yang terus bertambah serta kecintaan netizen terhadap mobile game, maka lahirlah ASTARK: Football. Kreasi PT Astar Asia Global (ASTARK) bersama PT ARE Teknologi Kreasi (AR&Co) ini adalah game seluler bertema sepak bola pertama yang menunggangi teknologi augmented reality (AR) trading cards. AR trading cards ini pun digadang-gadang mampu membuat permainan sepak bola online menjadi lebih nyata. Inti dari game ini adalah Anda diajak untuk berkompetisi melawan pengguna lain demi membuktikan siapa yang mampu membangun dan melatih tim terbaik sekaligus berhasil menerapkan taktik permainan yang jitu. Lawan Anda akan dipilihkan secara acak, tetapi Anda pun dapat melawan orang yang Anda kenal, asalkan sudah berada di daftar pertemanan Anda. [caption id="attachment_10626" align="alignnone" width="673"]Ilustrasi permainan ASTARK Football (source: ASTARK) Ilustrasi permainan ASTARK Football (source: ASTARK)[/caption] ASTARK memang startup lokal dan baru beroperasi awal tahun ini. Namun, jangan khawatirkan kapasitasnya, terlebih dalam karyanya yang satu ini. Sebab, ASTARK didirikan oleh Arthur Irawan, pesepak bola yang punya darah Indonesia dan kini bermain untuk salah satu klub di Liga Belgia. "Kami ingin membuat sebuah wadah interaksi yang unik untuk pengemar sepak bola di Indonesia melalui augmented reality (AR) trading cards game serta channel online ASTARK," papar Arthur. ASTARK bisa dimainkan secara gratis di perangkat Android setelah mengunduh aplikasinya di Play Store. Kemudian, Anda diminta membeli sepaket trading cards yang terdiri dari satu kartu player, satu kartu training, dan satu kartu booster seharga Rp19.900. Pembayarannya bisa langsung dilakukan di situs resmi ASTARK atau gerai Alfamart se-Jabodetabek. "It’s gonna be really fun," janji Arthur, melalui rilis pers yang diterima Technologue.id (04/12/16).   Baca juga: Serunya Main Game Online Mobile Tank Strike Moga Rilis Game Mobile Tank Strike, Peperangan PvP Antar Tank Tumbal – The Dark Offering, Game Horror Karya Anak Bangsa

SHARE:

Boston Dynamics Pamer Robot Humanoid Atlas Baru Bertenaga Listrik

Google Maps Dapat Peningkatan, Bisa Cari Lokasi SPKLU