Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Ada Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge Dibalik Film Rudy Habibie
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Tepat sepekan lagi masyarakat Indonesia sudah akan menyaksikan film bioskop lanjutan Habibie dan Ainun, berjudul Rudy Habibie. Momen ini rupanya tak ingin dilewatkan begitu saja oleh Samsung Electronics Indonesia  yang baru saja meluncurkan Samsung Galaxy generasi S7 dan S7 Edge di tanah air. Tapi apa hubungannya antara film produksi MD Entertainment itu dengan smartphone yang menyasar kelas premium tersebut? Sosok salah satu inovator teknologi di Indonesia, Bacharuddin Jusuf Habibie alias BJ Habibie sewaktu muda yang punya sifat berani dan terus berjuang sangat menarik bagi Samsung. “Beliau yang kami kenal memiliki semangat seorang inovator, diceritakan dalam film Rudy Habibie. Dari sinilah yang lantas kami percaya turut merepresntasikan semangat yang diusung oleh kedua seri Galaxy S7 dan S7 Edge,” ujar Vebbyna Kaunang sebagai IM Marketing Director PT Samsung Electronics Indonesia. Adanya kesamaan ini, Samsung pun melibatkan perangkat Galaxy S7 dan S7 Edge dalam pembuatan video dibalik layar film Rudy Habibie. Sebuah tayangan yang menampilkan berbagai proses pengambilan gambar dilakukan oleh tangan dingin sang sutradara film tersebut, yakni Hanung Bramantyo. “Jika pada ponsel Samsung seri Galaxy Note 5 biasa saya gunakan untuk menggambar sketsa story board. Sekarang saat Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge hadir, saya setuju untuk menjadikannya bagian dari film yang saya sutradarai untuk mengambil gambar,” jelasnya. Lebih lanjut, suami dari artis Zaskia Mecca ini mengaku kalau kamera yang digunakan untuk merekam gambar tersebut adalah kamera berkualitas 4K dan fitur Stabilizer. Selama mengambil setiap proses dibalik layar, kamera 4K pada ponsel juga digunakan untuk nantinya menentukan berbagai angle video nya. “Hasil kualitas gambar 4K nya baik, terlebih dengan adanya fitur yang mampu menstabilisasi jadi bisa semakin mempertajam gambar saat goyang,” tutupnya.

SHARE:

Tren Belanja Online Masyarakat pada Ramadan-Lebaran 2024

Startup Energi Terbarukan Xurya Lolos Sertifikasi B Corp