Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Apa Saja Fitur Andalan UC Browser 12.0? Ini Ulasannya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Versi terbaru UC Browser 12.0 memboyong sejumlah peningkatan fitur dan konten menarik. UC Browser 12.0 ini hadir untuk perangkat PC dan mobile. "UC Browser 12.0 menghadirkan pengalaman browsing yang lebih cepat dengan beragam pilihan konten. Kami berharap peningkatan ini dapat memenuhi kebutuhan para pengguna Indonesia dalam aplikasi browser yang lebih maju dan konten digital yang berkualitas,” papar Shallia Li, Kepala Bagian Bisnis Internasional UC Browser, Alibaba Mobile Business Group saat ditemui Technologue.id saat acara peluncuran UC Browser 12.0, di bilangan SCBD, Jakarta, Kamis (2/2/2018).

Baca juga:

Wow, Sebanyak Ini Pengguna UC Browser di Indonesia!

UC Browser 12.0 mendukung format video terbaru dengan kode VP9 Codec. Browser ini mampu menyimpan data mobile hingga 50 persen dibandingkan versi terdahulu, namun tetap mempertahankan kualitas videonya. “Nonton dan download video di UC Browser 12.0 dapat dilakukan secara bersamaan. Ketika download dan streaming menggunakan browser ini, kuota yang dihabiskan tidak besar sehingga mampu menghemat paket data,” Kenji Jahja, Manager of UC Browser menjelaskan di tempat yang sama. [caption id="attachment_27334" align="alignnone" width="640"] Kenji Jahja, Manager of UC Browser (Donnie Pratama Putra / Technologue.id)[/caption] Kenji menambahkan, ”Browser ini memiliki kecepatan yang maksimal dibandingkan versi sebelumnya untuk sekedar browsing, streaming, download dan lainnya.”

Baca juga:

Waduh, Ada Crypto-Miner di Iklan YouTube!

Browser ini mendukung teknologi MSE (Media Source Extensions) baru, yang diperkenalkan oleh World Wide Web untuk memfasilitasi video streaming di website. Teknologi ini akan membantu mengoptimalkan pra-pemuatan video di website dan mengubahnya secara otomatis.

Baca juga:

Browser Ini Klaim Bisa Halau Bitcoin Miner

UC Browser 12.0 ini mendukung protokol QUIC (Quick UDP Internet Connections) yang merupakan transportasi baru yang dapat mengurangi periode latensi dibandingkan dengan TCP. Oleh karena itu, UC Browser memiliki performa yang lebih baik meskipun diakses dengan kondisi jaringan Internet yang buruk.  Kini UC Browser hadir di kernel baru yakni U4. Dengan memanfaatkan VP9, mendukung protokol QUIC dan MSE (Media Source Extensions), Anda dapat menikmati pengalaman menonton video tanpa buffering bahkan pada smartphone dengan RAM kecil, hanya 1GB atau 2GB sekalipun.

SHARE:

Luncurkan Emoji Baru, WhatsApp Ambil Alih Empire State Building

Menkominfo Ungkap Isi Pertemuan Presiden Jokowi dengan CEO Microsoft Satya Nadella