Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Apple Kembangkan Perangkat VR Premium, Meluncur Tahun Besok
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Bukan rahasia lagi jika Apple tengah bekerja keras mengembangkan perangkat Augmented Reality (AR) dan Virtual Reality (VR). Dikabarkan bahwa perangkat tersebut akan hadir pada tahun 2022.

Dilansir dari The Verge pada Jumat (5/2/2021), perangkat VR Apple yang meluncur tahun besok akan menjadi perangkat ultra-high-end dengan harga yang super mahal. Harganya akan mencapai US$ 3.000 atau sekitar Rp 42 juta.

Untuk diketahui, harga yang ditawarkan Apple ini jauh lebih mahal dari perangkat VR lainnya yang beredar di pasaran. Oculus Quest 2 saja, harganya 10x lipat lebih murah, yakni hanya US$ 299 atau sekitar Rp 4,2 juta.

Baca Juga:

Apple Mulai Kembangkan Teknologi Layar Lipat

Jika dilihat render yang beredar, beberapa bagian perangkat VR ini menggambil desain dari perangkat Apple lainnya. Seperti headband yang meniru Apple Watch dan juga kain mesh (berjaring) yang sama seperti di HomePod.

Untuk kemampuannya, didapat dari belasan kamera yang berfungsi untuk mendeteksi gerakan, seperti gerakan tangan, dan juga sensor LIDAR. Dua layar yang digunakan memiliki resolusi 8K, tertinggi dari perangkat lain yang beredar saat ini.

Sumber: The Verge

Baca Juga:

Apple – Kia Kerja Sama Bangun Mobil Pintar

Namun layar 8K ini tak berjalan sepenuhnya, sebab memerlukan kemampuan yang lebih untuk melakukan hal itu. Perangkat VR ini hanya akan menyajikan resolusi 8K hanya di area yang dilihat mata. Hal ini dilakukan dengan teknologi eye tracking.

Apple sendiri saat ini dikabarkan tengah mengembangkan chipsetnya. Perusahaan yang bermarkas di Cupertino, AS itu juga tengah berusaha membuat sejumlah mode untuk mengontrol perangkat.

SHARE:

Saingi BYD, Nissan Juga Kembangkan Baterai Mobil Listrik Berteknologi Canggih

Oppo Perkenalkan Model Google Gemini pada Smartphone AI