Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Butuh Modal untuk Ngembangin Usaha? Cobain Saja KoinWorks!
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Kendala besar dalam mengembangkan usaha adalah mencari modal yang bisa digunakannya. Bank adalah cara yang paling sering digunakan hingga saat ini, namun tahapan serta persyaratannya terbilang rumit, sehingga sebuah website berbasis FinTech (Financial Technology) keluar sebagai cara mudah dalam mencari modal, yakni KoinWorks. Berlangsung di Jakarta (15/6/2017), KoinWorks sebagai P2P (peer to peer) lending menjelaskan fungsi kehadirannya yang telah satu tahun terbuka untuk umum. Pihaknya menawarkan kemudahan bagi siapa saja yang hendak melakukan peminjaman modal hingga maksimal Rp 500 juta. [caption id="attachment_18223" align="alignnone" width="300"] Bernar Arifin, COO KoinWorks (foto: Andre Erlangga)[/caption] “Ketika seseorang hendak meminjam uang di bank, maka segala tahapan serta persyaratan yang harus dilalui seakan menjadi momok yang menakutkan. Berangkat dari kenyataan tersebut, KoinWorks hadir sebagai langkah lebih mudah bagi para pengusaha kecil menengah yang membutuhkan pinjaman modal dalam mengembangkan usahanya,” tutur Bernard Arifin selaku Chief Operating Officer KoinWorks. Bernard menjelaskan, kemudahan utama yang bisa dirasakan oleh para calon peminjam adalah proses pendaftaran yang hampir seluruhnya memanfaatkan jaringan internet. “Para calon peminjam hanya cukup memanfaatkan jaringan internet ke website kami, KoinWorks.com untuk mendaftarkan diri dalam meminjam modal yang mereka butuhkan,” tambahnya. Setelah pendaftar telah disetujui oleh KoinWorks, mereka bisa langsung mengajukan jumlah dana peminajaman yang dibutuhkannya. KoinWorks sendiri mengaku bisa menyanggupi peminjaman modal bernilai maksimal Rp 500 juta, dengan tenor hingga 24 bulan. Pada kesempatan yang sama, KoinWorks turut membawa salah seorang peminjam yang kini telah sukses dalam mengembangkan usahanya, yaitu Ana Amanda. Ana selaku pemilik dari Chocolate Fountain Jakarta, pada awalnya merasa ragu untuk membuka usaha, karena terbentur oleh minimnya modal yang dia miliki. [caption id="attachment_18227" align="alignnone" width="300"] Ana Amanda, pemilik Chocolate Fountain Jakarta yang juga mitra peminjam dari KoinWorks (foto: Andre Erlangga)[/caption] “Chocolate Fountain Jakarta berawal dari kekaguman saya terhadap chocolate fountain yang ada di hotel-hotel. Saya sangat ingin untuk menghadirkannya juga, namun dengan harga yang jauh lebih murah. Namun sayang, saat itu saya terpentok oleh modalnya, dan tidak mungkin bagi saya yang anak baru lulus kuliah untuk meminjam uang kepada bank. Kebingungan saya itu rupanya menemukan titik terang, yaitu KoinWorks,” jelas Ana. Ana mengaku, proses pendaftaran yang harus dilalui oleh para calon peminjam sangatlah mudah. “Mudah banget untuk mendaftarkan diri sebagai peminjam. Saya cuma harus terhubung ke internet, dan semuanya dilalukan secara online. Karena pada saat itu KoinWorks masih baru, saya diterima sebagai peminjam sebulan kemudian,” terangnya. Ana pun meminjam modal sebesar 10 juta Rupiah. “Dari awal saya mengajukan peminjaman hingga uang diterima, kira-kira memakan waktu selama 2 mingguan. Dan hingga saat ini, usaha saya sudah cukup berkembang, dengan jumlah penyewaan setiap bulannya sebanyak 5 hingga 8 orang,” kata Ana sembari tersenyum lebar. KoinWorks tidak hanya berguna bagi mereka yang membutuhkan modal, namun juga bagi mereka yang memiliki uang lebih dan ingin menginvestasikannya. Investasi yang dimasukan bahkan mulai dari Rp 100 ribu, dengan bunga mulai 18%. Baca juga: Startup Tidak Hanya Sekadar Ecommerce dan FinTech Ideabox Danai Ratusan Juta Untuk Kembangkan Tiga Startup Lokal Dimo Pay: Akhir 2016 Volume Transaksi PayByQR Meningkat Sebesar 7,150%

SHARE:

Permudah Transaksi, Upbit Buka Kembali Deposit Rupiah

Laporan Tahunan Titipku Berfokus pada Dampak ke Masyarakat