Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Deretan Teknologi Baru Samsung di CES 2022
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Memasuki tahun baru, Samsung memperkenalkan rangkaian produk dan inovasi terbaru di acara Consumer Electronics Show (CES) 2022. Berbeda dengan tahun lalu, CES 2022 kembali digelar secara offline.

Tahun ini Samsung mengangkat tema "Together for Tomorrow". JH Han, Wakil Ketua dan Kepala Divisi DX (Device eXperience) Samsung Electronics, menunjukkan bagaimana perangkat pintar dengan fitur khusus akan menghubungkan semua orang di masyarakat masa depan.

"Saya senang Anda menjadi bagian dari visi kami untuk melihat bagaimana inovasi dapat menciptakan perubahan positif, dan untuk bergabung dengan kami dan bekerja sama untuk hari esok," kata Han. "Perkembangan ini akan menjadikan keberlanjutan sebagai bagian dari pengalaman produk Anda, memungkinkan Anda menjalani kehidupan yang lebih berkelanjutan."

"Ini adalah hari esok yang lebih baik yang kita semua cari: memungkinkan orang untuk mencapai melampaui impian mereka, sebuah planet yang dilindungi sehingga orang lain dapat mengalami keajaibannya, (dan) inovasi sebagai percikan untuk perubahan," pungkasnya.

Baca Juga:
Samsung Gaming Hub, Bisa Main Game di TV

Berikut deretan produk dan inovasi terbaru Samsung di CES 2022, yang dirangkum Technologue.id dari berbagai sumber:

Bespoke French Door Refrigerator

Kulkas Samsung Bespoke French Door menghadirkan kustomisasi Bespoke dan desain flat-front yang ramping.

Kulkas Bespoke French Door akan tersedia dalam konfigurasi 3 pintu dan 4 pintu – baik dalam model full dan counter-depth – dan termasuk opsi Family Hub yang diperbarui untuk tahun 2022.

Kulkas Bespoke French Door hadir dengan inovasi penyimpanan dan pendinginan terbaru dari Samsung. Beverage Center dan Dual Auto Ice Maker memberi pengguna akses yang cepat ke minuman dingin, sementara FlexZone menjaga bahan makanan pada suhu optimal untuk memastikannya tetap segar.

Bespoke Jet

Pertama kali diperkenalkan di Bespoke Home 2021 dan masuk ke pasar global pada tahun 2022, penyedot debu stick nirkabel Bespoke Jet menghadirkan inovasi Bespoke ke ruang keluarga.

Menghadirkan Samsung All-in-One Clean Station, Bespoke Jet mengurangi beban pengguna untuk menjaga rumah tetap bersih dan higienis. Setelah selesai memvakum rumah, pengguna cukup meletakkan penyedot debu di dock dan secara otomatis perangkat akan mengosongkan kantong debu dan mulai mengisi daya.

Produk ini memberikan daya hisap 210W dan menggunakan sistem filtrasi berlapis untuk menjebak 99,999 persen debu halus.

Baca Juga:
Samsung Kenalkan TV Micro LED, Secanggih Apa?

Bespoke Washer dan Dryer

Mesin cuci dan pengering Bespoke (Washer dan Dryer) menyertakan fitur cerdas mutakhir yang membuat pembersihan pakaian lebih intuitif dan efisien. Kedua perangkat memiliki desain flat-front dan tersedia dalam beberapa pilihan warna, termasuk hitam dan biru tua.

Ada Smart Dial yang ditenagai AI memprioritaskan setting yang sering digunakan oleh pengguna, meminimalkan beban kerja, dan menyederhanakan proses pencucian dan pengeringan.

Sementara itu, fungsi AI OptiWash yang cerdas mengoptimalkan setting pencucian serta waktu dan jumlah deterjen untuk setiap kali cuci, sehingga pengguna tidak perlu lagi menebak-nebak kebutuhan dalam proses pencucian.

Dengan MultiControl, pengguna dapat dengan mudah menggunakan mesin cuci pintar dan pengering pintar dari panel kontrol mesin cuci saat kedua unit dipasangkan.

NFT di Smart TV

Samsung mengumumkan smart TV yang mengintegrasikan platform non-fungible token (NFT). Samsung mengatakan aplikasi NFT dalam smart TV terbarunya akan menjadi "platform terintegrasi untuk menemukan, membeli, dan memperdagangkan karya seni digital NFT".

Teknologi Layar

Samsung mengenalkan teknologi layar baru, mulai Micro LED, Neo QLED, serta Lifestyle TV.

SHARE:

BYD Pastikan Pengiriman Mobil Ke Konsumen Sesuai Prosedur

Unik, Kamera AI Bisa Bikin Teks Puisi Setelah Menangkap Gambar