Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Dorong Efisiensi, Grab for Business Perluas Layanan Korporasi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Grab menghadirkan serangkaian solusi digital terbaru dari Grab for Business. Grab mengklaim solusi ini dapat mendorong efisiensi perusahaan hingga 35 persen.

Menurut Neneng Goenadi selaku Country Managing Director of Grab Indonesia, berbagai solusi digital ini dapat mendukung kebutuhan harian perusahaan meski berada di situasi pandemi Covid-19.

Hadirnya sejumlah solusi baru ini menurut Neneng juga akan mendukung mitra pengemudi, merchant, dan agen, yang secara tidak langsung juga akan mendukung pemulihan ekonomi Indonesia.

"Ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk terus menciptakan solusi dan memberikan kehidupan yang bermakna bagi masyarakat Indonesia, termasuk bagi perusahaan," katanya, Kamis (25/3/2021).

Rangkaian solusi digital terbaru dari Grab for Business meliputi GrabProtect, GrabFood for Business, GrabExpress Same Day, GrabGifts, dan Grab Digital Business. Ini telah mendapat pembaruan sebagai berikut:

  • GrabProtect, menawarkan perlindungan ekstra bagi karyawan yang masih harus bekerja di luar rumah, yang dapat membantu perusahaan dalam memastikan keamanan karyawannya.
  • GrabFood for Business, Pemesanan dan pengelolaan makanan menjadi lebih sederhana dengan pilihan pemesanan dalam jumlah besar, pemesanan paralel dan pemesanan terjadwal untuk perusahaan.
  • GrabExpress Same Day, menawsrkan pilihan layanan pengiriman yang lebih ekonomis dan dapat mengantar barang dalam waktu 6 jam pada hari yang sama.
  • GrabGifts, mempermudah perusahaan untuk mendukung produktivitas karyawannya dengan memberikan voucher GrabGifts (transportasi dan makanan) sebagai bentuk apresiasi bagi para karyawannya yang telah bekerja keras.
  • Grab Digital Business, perusahaan dapat mengintegrasikan berbagai produk digital seperti, pulsa, paket data, pembayaran tagihan, dan voucher mitra pengemudi Grab ke dalam platform mereka.

Grab for Business sendiri menurut Roy Nugroho, Director of Grab for Business Grab Indonesia telah melayani lebih dari 7,000 perusahaan termasuk Danamon, Pertamina Bina Medika, dan Bukalapak.

Sejak pandemi Covid-19, semakin banyak perusahaan yang menggunakan layanan ini. Peningkatannya sangat signifikan dibandingkan dengan saat peluncurannya pertama kali di tahun 2016.

SHARE:

Inovasi Hair Type Analysis Bertenaga AI di Bidang Produk Perawatan Rambut

Microsoft Investasi Rp27 Triliun Lebih untuk Cloud dan Talenta AI di Indonesia