Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Ecovacs Robotics Perkenalkan Teknologi AI untuk Membersihkan Lantai
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Perusahaan layanan robot Ecovacs Robotics (ECOVACS) kembali menjalankan misi barunya “Robotics for all” dengan meluncurkan robot penyedot debu, yakni AI DEEBOT T0.

Teknologi ini dirancang untuk proses pembersihan lantai melalui teknologi AI yang dapat menyedot debu dengan baik. DEEBOT T10 menggabungkan berbagai teknologi, seperti AIVI 3.0 Upgraded AI-based Object Recognition and Avoidance technology, yang menawarkan keunggulan unik bagi rumah tangga yang melek teknologi.

Baca Juga:
Oppo Reno8 Muncul di Situs Sertifikasi, Ada Berapa Varian?

Lebih lanjut, DEEBOT T10 juga mengantar era baru interaksi antara manusia dan robot dengan YIKO Voice Assistant. Fitur ini menjadikan
DEEBOT T10 sebagai robot pembersih yang cerdas untuk semua.

Kemampuan Membersihkan Unggul Didukung oleh AI dan Efisiensi dari Teknologi Milik ECOVACS AI yang disempurnakan dengan AIVI 3.0: DEEBOT T10 hadir dengan AIVI 3.0 yang ditenagai oleh Horizon Sunrise 3 Processor.

Dengan kamera astrofotografi 960P yang melebarkan ruang pandang/Field of View (FOV) hingga 148,3 derajat, DEEBOT T10 mampu mendeteksi rintangan dengan baik. Robot penyedot debu tersebut juga mengenali 18 jenis rintangan berupa perabotan, dan material lantai serta dilengkapi dengan sertifikat privasi dan keamanan dari TÜV Rheinland untuk perangkat lunak dan perangkat keras.

DEEBOT T10 dirancang untuk bekerja pada permukaan lantai dan karpet yang berbeda dengan sensor ultrasonik, teknologi AIVI 3.0 membantu robot penyedot debu mengenali berbagai jenis karpet, sementara sensor anti-jatuh mencegah robot jatuh dari tangga dan ambang pintu.

Baca Juga:
Acer Kembali Menggelar Predator League 2022, Total Hadiah Rp 6 Miliar!

Fitur video dan komunikasi real-time memungkinkan pengguna untuk tetap berhubungan dengan anggota keluarga di rumah dan memantau rumah setiap saat.

Teknologi ini menggabungkan beberapa teknologi interaksi suara berbasis AI, termasuk semantik suara dari Google, untuk meningkatkan akurasi dan waktu respons yang menawarkan pengalaman interaktif
unik kepada pengguna dalam bahasa alami. Pengguna dapat menggunakan, memberi perintah, dan berinteraksi dengan DEEBOT T10 dengan suara.

Pengguna juga dapat meningkatkan efisiensi pembersihan di sekitar dan di bawah furnitur menggunakan peta 3D.

Pengalaman Pembersihan Unggul dengan Sistem Pembersihan Dalam 4 Tahap Sistem Pembersihan 4 Tahap yang Kuat: Dual Side Brushes (sikat sisi ganda) dengan cepat mengumpulkan debu lantai dari setiap sudut rumah, sementara sikat utama menjaga DEEBOT T10 lebih dekat ke lantai tanpa merusak lantai dan dengan daya isap 3.000 pa yang kuat.

Baca Juga:
Samsung Kalahkan TSMC dengan Chipset GAA 3nm

Desain keseluruhan memungkinkan robot penyedot debu untuk beradaptasi
dengan jenis lantai yang berbeda selama melakukan pembersihan lengkap (deep cleaning). Hal ini sangat ideal untuk lingkungan berdebu, menghilangkan bulu hewan peliharaan, atau untuk para penghuni rumah yang memiliki alergi terhadap debu.

DEEBOT T10 mulai tersedia di ECOVACS Official Store. Harga dari DEEBOT T10 dan DEEBOT T10+ yang digabung dengan Auto Empty Station masing-masing adalah Rp 14.990.000 dan Rp 17.990.000. Kunjungi ecovacs.com untuk informasi lebih lanjut, atau kunjungi kami di Facebook atau Instagram.

SHARE:

Pria Divonis 18 Tahun Penjara Akibat Pakai AI Bikin Konten CSAM

Ini Alasan iPhone 16 Dilarang Dijual di Indonesia