Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Gabungkan Teknologi dan Olahraga, Toko Gadget Baru Hadir di Jakarta
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Perangkat teknologi dewasa ini berkembang kian cepat dan inovasi produk terus diciptakan sebagai upaya memenuhi kebutuhan gaya hidup masyarakat perkotaan. Sebut saja telepon selular yang tak hanya hadir dengan puluhan merek, lantas mulai didukung pula dengan kehadiran beraneka gadget seperti powerbank, wearable device, hingga aksesoris semacam casing. Berusaha sejalan dengan kebutuhan tersebut, sebuah toko perangkat teknologi terbaru hadir. All About Gadget resmi dibuka di bilangan Sudirman, Jakarta Selatan. Tepatnya di lantai dua, Mall Citiwalk. “Disini kami mengedepankan pengalaman konsumen bisa mencoba dulu. Baru jika setelahnya mereka ada kesenangan maka akan membeli produk di toko", ujar Yaman Salikun, Direktur PT Jesa Artha Karya saat pembukaan gerai All About Gadget Store pertamanya ini. Mengingat di daerah perkotaan seperti Jakarta sudah ada lebih dulu beberapa toko serupa, misalnya Urbanlife. Dia lantas mengaku jika toko All About Gadget hadir dalam rangka memenuhi kebutuhan tak sebatas teknologi tetapi juga olahraga. Sebab perangkat pintar penunjang olahraga kini juga kian diminati masyarakat urban. “Toko kami yang utamanya memang menyediakan perangkat ponsel, dilengkapi aksesoris gadget dan ketersediaan tas, serta wearable device. Tetapi kami melihat di tahun 2017 sedang tren juga yang namanya pakaian dan perangkat olahraga. Termasuk dengan sepatu, kacamata dan wearable sport, seperti smartwatch dan smartband. Untuk itu, kami menjualnya bekerjasama dengan Run2Tri,” ungkapnya. Sementara itu, setelah toko All About Gadget berjalan selama dua minggu belakangan, pihaknya mengaku bahwa sambutan pengunjung cukup baik. Ini berkat kehadiran beraneka merek yang ditawarkan di toko All About Gadget. Mulai dari Samsung, Oppo, Asus, Lenovo dan Moto, Smartfren, Krussel, Spigen, Capdase, Sony, JBL dan Harman Kardon, Nakamichi, Troop London, Fitbit, Garmin, Dji, hingga Targus mampu menarik perhatian calon pembeli. “Di tempat ini kami menjual barang-barang beragam, dari harga paling mahal sampai murah dari berbagai merek tersebut. Tak terkecuali smartphone yang baru launching seperti Moto Z disertai aksesorisnya Mods,” jelas pria berkamacata tersebut. Lalu ketika ditanya sejauh ini merek apa yang paling banyak dicari pengunjung, menurutnya untuk sementara orang masih banyak mencari smartphone merek Oppo. “Untuk sekarang di toko sudah tawarkan sebanyak 30 an merek gadget maupun sports. Soal Target tahun 2016 akan terus menambah vendor hingga 60 merek,” tutupnya. BACA JUGA: Tips Memilih Powerbank Berkualitas Windows 10 Bakal Punya Toko Buku Elektronik 10 Tahun Lagi, Pemain E-commerce Indonesia Akan Punya Toko Fisik?  

SHARE:

Menantikan Sepak Terjang Shugo Watanabe Sebagai Presiden Direktur Baru Honda Prospect Motor

Daftar Perangkat Samsung yang Bisa Cicipi Galaxy AI