Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Google Meet Versi Gratis Kini Ada Batasan Durasi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Sejak pandemi Covid-19 melanda, telekonferensi mulai ramai digunakan untuk mendukung kegiatan sehari-hari, seperti sekolah, kerja, seminar, dan lain-lain.

Google Meet selaku aplikasi meeting pun sangat membantu penggunanya dalam menjalankan berbagai aktivitas secara online. Namun, sayangnya, hanya sampai akhir Maret 2021, pengguna gratis Google Meet dapat menikmati layanan video conferencing unlimited atau bebas 24 jam.

Baca Juga:
Fitur Background Kini Hadir di Google Meet

Dilansir dari blog resmi Google (11/3/2021), mulai tanggal 1 April 2021 pengguna gratis Google Meet akan dikenakan batasan durasi 60 menit. Namun, setelah melewati batas tersebut, pengguna dapat kembali memulai rapat dari awal. Pendurasian seperti ini, sebelumnya telah dilakukan Zoom dengan durasi waktu 40 menit.

Langkah ini diambil Google karena pihaknya memprediksi layanan Google Meet akan sering dipakai menjelang momen liburan akhir tahun, misalnya untuk reuni keluarga atau acara pernikahan.

"Sebagai tanda komitmen kami, hari ini kami melanjutkan panggilan Meet tak terbatas (hingga 24 jam) dalam versi gratis hingga 31 Maret 2021 untuk akun Gmail," ungkap Samir Pradhan, Group Product Manager, Google Meet.

Baca Juga:
Google Meet Hadirkan Fitur Noise Cancellation

Adapun Google telah menyediakan layanan premium untuk Google Meet, melalui paket berlangganan Google Workspace Essentials dengan biaya sebesar 8 dolar AS atau sekitar Rp 118 ribu per bulannya. Dengan berlangganan paket ini, penggunanya akan mendapatkan durasi rapat 24 jam dengan jumlah peserta maksimal 150 orang.

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum