Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Heboh Isu Perceraian, Instagram Bapak2ID Digeruduk Netizen
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Kabar perceraian Mawar Dhimas atau yang dikenal sebagai Mawar AFI membuat publik terkejut. Ia menceritakan ke publik tentang mantan suaminya, Steno Ricardo, yang dicurigai berselingkuh dengan babysitter yang bekerja di rumahnya.

Unggahan Mawar membuat banyak orang kaget dan mulai penasaran dengan cerita yang sebenarnya terjadi. Saat kasus ini merebak, para netizen awalnya tak menyangka Steno merupakan salah satu founder akun Instagram populer, Bapak2ID. Namun setelah identitasnya terungkap, akun tersebut mulai kebanjiran pertanyaan dan komentar di Instagram.

Baca Juga:
Seragam Satpam Baru, Netizen: Mirip Polisi India

Pihak Bapak2ID pun tak tinggal diam kala Steno Ricardo dan kabar perselingkuhannya ramai diperbincangkan netizen. Mereka memberi tanggapan, juga menyampaikan permintaan maaf dan kini resmi mengeluarkan statement bahwa Steno Ricardo tak menjadi bagian dari mereka lagi.

Baca Juga:
Mola TV Setop Liga Inggris, Netizen Kelimpungan

Para founder yang diisi bapak-bapak tersebut menggunakan identitas lainnya untuk merahasiakan keaslian. Sehingga banyak netizen kaget dengan sosok Pak Marsani. Pasalnya, konten yang dibuat juga dirasa berbalik dengan kondisi kenyataan akibat kasus rumah tangganya.

"Ngasi tips rumah tangga, tapi kok foundernya… ah sudahlah. Sekian. Unfollow," tulis jessica.nivia

"Pak tolong kaaih saran dr pihak bapak2 donk gmn cara biar ga kegocek nanny sendiri? Kita kan jd krisis kepercayaan nih, CEO yg biasa kasih saran2 berumah tangga kok bisa2nya kegaet nanny sendiri 😂," ucap nonnietta

"Akun ini katanya ngasih solusi agar bapak2 di sayang istri. Lah ini salah satu foundernya nikah ama babysitter, lah itu nyakitin istri namanya. Lucu," celoteh mikaelawahyuni

"Waduh gw harus nyuruh laki gw unfollow ni aku donk, ngeri2 tar ngasih tau cara nikahin baby sitter diem2 lagi 😢😢😢😢," ungkap h2choices

SHARE:

Kolaborasi ITSEC Asia dan Senhasegura Tingkatkan Solusi Keamanan Siber

Apple Hilangkan Desain Titanium di Seri iPhone 17 Pro?