Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Huawei Siap Sokong Indonesia Hadapi Tantangan 2023
SHARE:

Technologue.id, Sumatera Utara - Tahun 2022 sudah di penghujung, Huawei menegaskan kembali komitmennya untuk menyediakan solusi teknologi digital terdepan sebagai ‘mesin utama’ pendorong momentum transformasi digital Indonesia. Solusi teknologi terdepan dinilai penting diadopsi Indonesia dalam menghadapi berbagai tantangan yang membayang mulai dari pemulihan pandemi yang berkepanjangan, resesi ekonomi global, hingga perubahan iklim.

Di tengah perhelatan Huawei ICT Outlook 2023 di kampus IT Del di Sumatera Utara, Jacky Chen selaku CEO Huawei Indonesia mengungkap tantangan dan peluang yang akan dihadapi Indonesia tahun depan. Ia pun menegaskan komitmen perusahaannya untuk terus berkontribusi pada transformasi digital yang tengah digenjot pemerintah.

Kesuksesan Presidensi KTT G20 dan terpilihnya Indonesia sebagai pemimpin ASEAN tahun 2023 memberikan peluang untuk mendorong pertumbuhan ekonomi digital nasional sesuai target pemerintah yakni menjadi USD146 miliar pada tahun 2025.

Baca Juga:
Target Huawei Percepat Transformasi Digital di Indonesia

"Huawei ingin terus menghadirkan teknologi terdepannya sebagai upaya mengembangkan infrastrukutur TIK untuk menghubungkan yang tak terkoneksi, mempromosikan tolak ukur use case global dan menyediakan teknologi terdepan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi digital," kata Jacky.

Huawei yang telah hadir di Tanah Air selama 22 tahun mengaku sinergi dengan berbagai pemangku kepentingan, pemerintah, industri, dunia pendidikan, komunitas dan media dalam melakukan transfer pengetahuan dan teknologi terus digiatkan oleh Huawei.

Upaya ini dilakukan dengan pemahaman akan main terakselerasinya transformasi digital di Indonesia dan makin mendesaknya kebutuhan akan konektivitas jaringan broadband, peningkatan adopsi teknologi-teknologi terdepan seperti AI, Big Data dan Cloud, serta telah dimulainya komersialisasi layanan 5G.

Baca Juga:
Huawei Kumpulkan 10.000 Pelaku TIK di Bangkok, Ada Apa?

Huawei Indonesia mengaku akan mendukung pengembangan solusi TIK, memperkuat kolaborasi antara industri, pemerintah dan menyediakan manfaat yang lebih baik sehingga Indonesia dapat memainkan peran lebih besar dalam perekonomian digital global.

"Seiring dengan digitalisasi yang masif, aspek keamanan siber dalam membangun ekosistem digital Indonesia juga penting. Hal ini membutuhkan kolaborasi yang terkoordinasi dan dekat, serta berbagi informasi antara pemangku kepentingan berdasarkan standar umum, terutama dalam hal tata kelola, kemampuan teknis dan sertifikasi. Keseriusan kami untuk membantu seluruh sektor di Indonesia selaras dengan komitmen ‘I DO’ untuk Indonesia," ucap Jacky Chen.

Wujud nyata kolaborasi antar pihak tersebut, Huawei Indonesia menjalankan program penyediaan 100.000 talenta digital di tahun 2025. Program yang sudah berjalan selama dua tahun itu diklaim berjalan lancar dan sudah mencetak 71.000 talenta digital karena mendapat dukungan dari pemerintah melalui kementerian dan lembaga terkait, dunia pendidikan maupun mitra lainnya.

SHARE:

Fitur Energy Score Galaxy Ring Dukung Kesehatan dan Produktivitas Pengguna

Jensen Huang, dari Pelayan Restoran Kini Jadi Orang Terkaya Rp2.000 Triliun