Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Huawei Terus Berinovasi untuk Kembangkan Industri
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Huawei diketahui tengah memulai gelaran KTT tahunan ke-19 Global Analist Summit (HAS 2022) di Shenzhen. Acara ini diselenggarakan secara hybrid dengan dihadiri oleh berbagai analis industri, analis keuangan, para pemimpin terkemuka dan berpengaruh, serta perwakilan media dari seluruh dunia.

Pada acara tersebut, Rotating Chairman Huawei Ken Hu, memberikan sambutan kunci mengenai pendekatan Huawei dan upaya membangun dunia cerdas yang lebih hijau.

Baca Juga:
Huawei Siap Luncurkan Mate Xs 2 Akhir April

 "Kami akan memperkuat pendekatan kami terhadap inovasi, melengkapi semua industri untuk menjadi digital dan cerdas, serta membantu membangun dunia rendah karbon," kata Ken Hu.

Ada beberapa inovasi yang sudah ditorehkan oleh Huawei. Dalam hal konektivitas, Huawei terus mendorong industri untuk terus maju. Hal ini ditunjukkan dengan komitmen perusahaan untuk mengaktifkan koneksi 10 Gbps di segala tempat dengan menggunakan teknologi 5.5G dan F5.5G. Teknologi ini merupakan evolusi lanjutan dari jaringan nirkabel dan jaringan kabel.

Selanjutnya, dalam hal komputasi, Huawei mendefinisikan ulang arsitektur sistem untuk masing- masing node, perangkat lunak dasar, dan pusat data dalam upaya meningkatkan kinerja sistem dan efisiensi energi secara signifikan.

Baca Juga:
Huawei Bantu Pendidikan Indonesia Timur dengan Percepatan Koneksivitas

Tidak hanya itu saja, juga Huawei sedang membangun MetaStudio, sebuah saluran konten digital end-to-end berbasis cloud yang akan sangat mempercepat proses produksi konten digital.

Terakhir, dalam hal perangkat, Huawei berfokus untuk memberikan konsumen pengalaman cerdas yang berpusat pada pengguna di semua aspek kehidupan mereka.

SHARE:

Realme UI 5.0 Resmi Diluncurkan, Ini Perangkat yang Menerima Pembaharuannya

Fitur-fitur Baru pada Perangkat Lunak Realme UI 5.0