Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Akhirnya Vivo Bakal Boyong Smartphone Lipat Pertamanya ke Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Vivo Indonesia akan memperkenalkan smartphone layar lipat pertamanya dari seri X Fold dalam waktu dekat. Melewati dua generasi sebelumnya, Vivo X Fold3 Pro akan menjadi smartphone lipat flagship pertama dari perusahaan yang diandalkan untuk menyaingi ponsel lipat premium yang sudah beredar di pasaran.

Vivo X Fold3 Pro dirancang dengan desain Ultra Light dan Ultra Slim di industri smartphone lipat saat ini, dengan tetap mempertahankan keunggulan performa yang ditunjang oleh Equivalent 5700mAh BlueVolt Battery.

Baca Juga:
Bawa Desain Berbeda, Ini Spesifikasi dan Harga Vivo V30e

"Akhirnya yang dinantikan akan segera hadir. Kami sangat antusias untuk memperkenalkan smartphone lipat flagship pertama kami di Indonesia, Vivo X Fold3 Pro," ujar Hadie Mandala, Product Manager Vivo Indonesia.

Untuk memastikan smartphone dapat diandalkan dalam setiap aktivitas pengguna, vivo merancang bodi belakang Vivo X Fold3 Pro menggunakan desain Armor Architecture, yang memiliki ketahanan dan ketangguhan lebih tinggi. Tak ketinggalan, layar smartphone ini juga telah dilapisi dengan Armor Glass yang dirancang khusus untuk memastikan ketahanan layar terhadap tekanan kuat dan goresan yang dapat merusak perangkat.

Baca Juga:
30 Fotografer Terbaik Indonesia Pamerkan Jepretan Unggulan dari Vivo V30 Pro

"Dengan desain yang mengagumkan dan kinerja tingkat tinggi, kami bertujuan untuk tidak hanya meningkatkan produktivitas mereka tetapi juga membantu mereka mengeksplorasi peluang tanpa batas." ujar Hadie.

Vivo X Fold3 Pro akan hadir dalam dua varian warna yaitu Eclipse Black dan Solar White. Selain Vivo X Fold3 Pro, perusahaan juga akan menghadirkan model lain dari seri X. Seiring banyak bocoran hasil foto yang beredar, disinyalir smartphone tersebut adalah Vivo X100.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun