Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Antisipasi Serangan Siber, Imperva Operasikan Scrubbing Center Kedua
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Imperva Inc., perusahaan cyber security, mengumumkan peluncuran Scrubbing Center keduanya di Jakarta, Indonesia.

Scrubbing center kedua ini menjawab kebutuhan lembaga pemerintah maupun perusahaan yang menangani beban-beban kerja kritikal, seperti perusahaan keuangan, sekaligus juga para pelaku usaha yang menggerakkan perekonomian terbesar keempat di kawasan Asia Tenggara.

Baca Juga:
Atasi Keamanan Siber di Asia Pasifik, Indosat Jalin Kerjasama dengan Mastercard

Ho Fei Wen, selaku Regional Sales Director Imperva Inc., menjelaskan bahwa serangan siber saat ini tak terhindarkan, bahkan pencurian data pribadi masih menjadi tren kejahatan siber tahun ini.

“Pertumbuhan bisnis yang positif telah menimbulkan tantangan tersendiri bagi para pelaku industri untuk memperkuat keamanan sistem informasi mereka. Malware hingga MylotBot menjadi ancaman yang dominan, sehingga menyebabkan peningkatan kebocoran data,” tutur Ho Fei Wen.

Scrubbing Center kedua yang Imperva dirikan ini merupakan solusi yang perusahaan hadirkan untuk meningkatkan kinerja bisnis di Indonesia secara signifikan sekaligus memastikan layanan keamanan yang kuat bagi organisasi ataupun perusahaan melalui Point of Presence (PoPs) yang strategis.

Ho Fei Wen menambahkan bahwa, serangan siber saat ini semakin canggih dan mudah dilakukan. Sehingga dampaknya dapat menimbulkan kerugian baik secara finansial maupun reputasi.

Baca Juga:
Inggris dan AS Tuding China Lakukan Serangan Siber Global Berbahaya

"Oleh karena itu, melalui Scrubbing Center kedua ini, Imperva menawarkan jaminan keandalan yang tinggi dan dilengkapi dengan sistem redudansi dan mekanisme failover untuk memastikan ketahanan layanan yang berkelanjutan, terutama dalam serangan-serangan DDoS," ujarnya.

Selain keamanan, ada beberapa manfaat lainnya dari scrubbing center kedua milik Imperva ini, termasuk berkurangnya latensi karena lokasinya yang strategis, uptime serta performa yang lebih tinggi, dan peningkatan skalabilitas untuk menjawab permintaan bisnis yang terus bertumbuh.

Pendirian Scrubbing Center kedua ini juga menjadi bukti nyata komitmen Imperva dalam membangun keamanan siber yang andal untuk mendorong pertumbuhan bisnis di Indonesia semakin baik.

SHARE:

Update FFWS SEA 2024: Tim Indonesia Optimis Geser Tim Thailand di Peringkat Atas

Fitur Car Link O Bikin Teknologi Chery Omoda E5 Makin Canggih