Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Bocoran Call of Duty Mobile Season 8
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Minggu ini adalah saat-saat terakhir Call of Duty Mobile Season 7. Season 8 ini jelas bikin para pemain Call of Duty Mobile penasaran, karena bakal bawa banyak tambahan di peta Gulag dan Tunisia. Skin senjata baru yang luar biasa, dan senjata Chopper yang menarik juga bakal hadir.

Kali ini Technologue.id bakal kasih info beberapa fitur menarik yang dimasukkan ke Call of Duty Mobile Season 8.

  1. Tanggal Rilis Call of Duty Mobile Season 8

Dilansir dari laman Twitter resmi Call of Duty Mobile, minggu ini bakal jadi minggu terakhir season 7, cukup jelas kalau perombakan besar bakal terjadi di akhir minggu. Selain itu, semua Event Call of Duty Mobile lainnya juga akan berakhir pada 11 Juli.

Garena mengkonfirmasi jika update terbaru bakal hadir pada 11 Juli 2020. Jadi, season berikutnya Call of Duty Mobile akan ditayangkan pada 11 Juli, dengan rilis Battle Pass yang menyusul di hari berikutnya, 12 Juli.

2. Tema COD Mobile Season 8

Belum banyak info yang menjelaskan tentang tema season 8, tapi beberapa bocoran menjelaskan tentang "basis militer". Mungkin season selanjutnya Call of Duty Mobile bernama "Apocalypse Day".

https://www.youtube.com/watch?v=kiBdyhzY4iM

Bocoran lain juga menjelaskan tema season berikutnya, yaitu "The Force". Peta High Rise juga bakal ditambahkan sebagai “hadiah mati”, karena peta ini dibangun di atas gedung pencakar langit yang lengkap dengan berbagai kendaraan militer angkatan udara.

3. Peta Baru Bernama "High Rise"

High Rise adalah peta multipemain yang sebelumnya adalah bagian dari CoD: Modern Warfare 2 dan CoD Online. Peta ini berukuran sedang, berlatar gedung pencakar langit yang dalam pembangunan, bersama dengan dua gedung kantor, di sisi lain peta. Di tengah-tengah zona pertempuran ada helipad yang ditinggikan.

Kebanyakan baku tembak di High Rise terjadi di sekitar area gedung perkantoran dan peralatan konstruksi pada jarak pendek dan menengah. SMG dan Shotguns sangat berguna di area ini, tapi Assault Rifle lebih fleksibel untuk pertempuran jarak menengah dan jauh di tempat terbuka. Ada juga sniping spot yang terlihat hampir di setiap sisi peta. High Rise merupakan peta favorit penggemar di Modern Wafare 2.

Fitur unik di peta ini adalah strukturnya bertingkat. Kedua gedung saling terhubung dengan terowongan di bawahnya, dan banyak akses untuk ke puncaknya. Selain crane, ada juga elevator dan tangga, menutupi celah yang bisa dipanjat dan berfungsi sebagai tempat persembunyian. Atap di blok selatan adalah titik sniper, pemain bisa melihat seluruh peta. Tapi hati-hati, karena banyak pemain membidik lokasi tersebut. Bagian atas crane di sisi barat dapat digunakan untuk tujuan yang sama.

Dari puncak crane, pemain bisa menuju celah di atas North Tower Office. Agar bisa sampai ke sana, pemain bakal sering menanjak dan jatuh.

4. Skill baru Operator "Takeo's Katana"

Seharusnya skill ini muncul di season 7, tapi ditunda ke season 8. Skill baru operator ini bakal mengubah PoV pemain dari FPP ke TPP untuk kasih jeda ke pemain di pertempuran jarak dekat. Mirip dengan skill Operator Annihilator, Takeo Katana juga punya tujuan buat bantu pemain. Jadi pemain tidak usah takut tembakannya meleset.

Selain itu, waktu skill Katana aktif, tombol jongkok bakal berubah jadi "bergulir", plus gerakannya bakal lebih cepat. Jadi baku tembak jarak dekat bakal lebih efektif, fitur ini juga bisa dipakai untuk menghindari musuh.

5. Paket Fitur Baru untuk Pemain

Ini juga fitur yang harusnya ada di season 7, tiga fitur baru ini bakal kasih pemain lebih banyak pilihan taktik untuk bertempur.

  • Overkill (Merah)  :    Membuat pemain bisa bawa dua senjata utama. Ini cukup mudah, kombinasi senapan sniper dan AR bakal sangat ampuh.
  • Quick Fix (Hijau) :    Fitur ini bakal kasih regenerasi HP waktu knock musuh atau kill.
  • Shrapnel (Biru)    :    Fitur ini bikin pemain bisa bawa satu peralatan ekstra yang gahar. Selain itu, itu juga menyebabkan explosive damage supaya musuh delay waktu healing.

Saat ini, server tes untuk Call of Duty Mobile season 8 belum tersedia, mungkin update season 8 bakal ada dalam 3 hari ke depan.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun