Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Bukan Sekedar Lomba Lari, Garmin Run 2024 Perhatikan Lingkungan dan Penyandang Disabilitas
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Garmin kembali menyelenggarakan event lari bertajuk Garmin Run yang berlangsung pada 29 September 2024 di ICE BSD, Tangerang. Tahun ini Garmin mengusung konsep tema "From Zero to Hero" sebagai komitmen Garmin terhadap tanggung jawab lingkungan, dan menciptakan ruang yang ramah bagi semua pelari.

Garmin Run Indonesia menjadi lokasi kedua event perhelatan seri Asia ini, setelah Taipei. Setelah itu, Garmin Run Asia Series bakal berlanjut di Singapura, Thailand, Vietnam, Malaysia, hingga Jepang.

Baca Juga:
Kampanye Garmin Ajak Pengguna Lebih Aktif Setiap Harinya

Sky Chen, Regional Director of Garmin Southeast Asia mengatakan bahwa Garmin Run bukan hanya sebuah perlombaan, tetapi sebuah gerakan untuk memulai gaya hidup yang lebih sehat dan aktif sekaligus mempromosikan keberlanjutan dan inklusivitas.

"Kami berharap Garmin Run dapat menjadi inspirasi bagi seluruh pelari untuk mencapai potensi terbaik mereka dan berkontribusi bagi lingkungan,” ujarnya, di acara Garmin Run 2024, di Ice BSD, Tangerang, Minggu (29/9/2024).

Event lari ini menawarkan nomor lari mulai dari 5K, 10K, hingga 21K serta Kids Dash khusus untuk anak-anak. Total ada 7000 peserta yang meramaikan Garmin Run 2024. Peserta terbanyak berasal dari kategori lari 10K, terdiri dari 3500 peserta.

Garmin Run 2024

Tahun ini, Garmin mengajak para penyandang disabilitas untuk berkesempatan ikut dalam Garmin Run. Keterlibatan penyandang disabilitas dalam perlombaan olahraga seperti ini dapat membantu menghapuskan hambatan dan menginspirasi lebih banyak masyarakat untuk berani menantang diri.

"Kami berterima kasih atas antusiasme yang luar biasa dari para peserta, terutama para penyandang disabilitas terhadap Garmin Run Indonesia 2024 - Asia Series," ujarnya.

Herlina Delima Angelina Lumban Gaol, member GRC (Garmin Run Club) Indonesia yang juga seorang penyandang disabilitas, menjelaskan bahwa dirinya ingin menantang diri sendiri melalui Garmin Run 2024.

"Saya juga ingin tahu sejauh mana batas kemampuan berlari yang bisa saya capai. Jangan malu, buktikan kalo kita mampu," kata Herlina.

Baca Juga:
Dukung Aktivitas Cyclist, Garmin Luncurkan Edge 1050 dan Tacx NEO 3M

Dalam event ini, Garmin juga bekerjasama dengan Rekosistem sebagai Sustainable Partner, untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.

Selama penyelenggaraan acara Road To Garmin Run Indonesia 2024 - Asia Series, Rekosistem telah mengumpulkan total sampah seberat 523,07 kilogram yang terdiri dari botol plastik PET sebesar 19,3% diikuti oleh kardus sebanyak 18%, dan sampah residu seperti tisu sebesar 16.3%.

Sampah yang dikumpulkan ini jika dikonversikan ke jejak karbon (carbon footprint) maka akan setara dengan 139,74 liter konsumsi BBM, atau setara dengan 1306,78 kilometer jarak yang ditempuh dengan mobil. 

Para Pemenang Garmin Run Asia Series 2024 di Indonesia

Rikki Martin L. Simbolon berhasil meraih podium tertinggi dalam kategori 21K (Male), menorehkan catatan waktu yang mengesankan dengan catatan waktu 1 jam 17 menit 7 detik, dan Vera Febrianti untuk kategori 21K (Female) dengan catatan waktu 1 jam 32 menit.

Di kategori 10K (Male), Robi Syianturi sukses mengamankan posisi puncak dengan waktu finish 33 menit 29 detik, dan Novia Nirwani menjadi juara kategori 10K (Female) dengan catatan waktu 40 menit 11 detik.

Sementara itu, Juan Arya Pratama Meliala keluar sebagai juara pada kategori 5K (Male), mencatatkan waktu 15 menit 26 detik, dan Bektiningsih Primadianfitri untuk kategori 5K (Female) dengan catatan waktu 19 menit 12 detik.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun