Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Cisco Luncurkan All-new Webex Suite untuk Mendukung Hybrid Work
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Cisco meluncurkan All-new Webex Suite untuk memenuhi kebutuhan dunia saat ini yang tengah menjalani transisi ke sistem hybrid work.

Inovasi ini hadir dengan fitur-fitur pembeda sebagai dasar untuk hybrid work dan event yang inklusif, yang akan memberikan fleksibilitas dan personalisasi yang luar biasa kepada pengguna.

Baca Juga:

Intel, Nvidia, dan Cisco Kena Dampak Aksi Peretasan SolarWinds


Marina Kacaribu, Managing Director Cisco Indonesia mengatakan bahwa kehadiran inovasi teknologi ini dapat menciptakan kemajuan ekonomi serta memberikan konektivitas untuk semua orang.

Webex Suite memungkinkan semua orang memiliki kesempatan yang sama, semua orang bisa berpendapat dan berkontribusi, serta dapat membuat semua diskusi semakin setara.

"All-new Webex Suite hadir untuk memastikan bahwa semua hybrid workforce mendapatkan kesetaraan dalam lingkungan kerja," katanya dalam konferensi pers yang digelar secara virtual, Selasa (29/6/2021).

Baca Juga:

Indosat Ooredoo Terapkan Teknologi SRv6, Seberapa Unggul?


All-new Webex Suite menggabungkan meeting, panggilan, pesan, polling, dan event dalam satu paket dengan biaya yang 40% lebih rendah dibandingkan a-la-carte, dan merupakan yang pertama di industri untuk hybrid work.

Sebanyak 800 fitur dan perangkat baru sudah ditambahkan ke dalam Webex untuk menciptakan pengalaman pengguna yang paling fleksibel dan inklusif.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun