Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Clubhouse Rilis Pengaturan Bahasa Indonesia, Setelah Ini Bahasa Jawa
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Clubhouse resmi meluncurkan pengaturan Bahasa Indonesia. Hal ini dilakukan karena Indonesia dianggap sebagai pasar yang cukup penting.

"Kami senang melihat antusiasme Clubhousers di Indonesia untuk berkumpul bersama dan membahas berbagai topik," kata Paul Davison, Co-founder & CEO Clubhouse, Selasa (16/11/2021).

"Dengan menyediakan pengaturan Bahasa Indonesia di aplikasi Clubhouse, diharapkan komunitas di Tanah Air dapat menikmati Clubhouse dengan lebih mudah," tambahnya.

Baca Juga:

Clubhouse Rilis Fitur Music Mode Baru, Bikin Suara Jernih

Tak hanya menghadirkan Pengaturan Bahasa Indonesia, Clubhouse juga berjanji akan menghadirkan pengaturan bahasa Jawa untuk komunitas indonesia.

Perusahaan menyebut ini tidak akan lama. Peluncuran pengaturan Bahasa Jawa akan akan berlangsung dalam waktu dekat.

Untuk diketahui, Clubhouse sendiri telah meluncurkan beberapa pembaruan, termasuk menghadirkan fitur Backchannel.

Selain itu, aplikasi ini juga memiliki fitur-fitur terbaru seperti Wave, Clubhouse Links, Clips, Pinned Links, dan Replays.

Baca Juga:

Clubhouse Luncurkan Fitur Links untuk Masuk Room Pribadi

Untuk pembaruan produk, Clubhouse juga menyediakan Pencarian Universal, Audio Spasial, Mode Musik, dan fitur Pembayaran.

Clubhouse pun meluncurkan Creator Commons, sebuah platform di mana para kreator dapat menemukan panduan yang dibutuhkan untuk mendukung kesuksesan di Clubhouse.

Dalam Creator Commons terdapat tips-tips yang diberikan oleh Tim Clubhouse dan para kreator lainnya.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun