Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Endeavor Kembali Membuka Pendaftaran untuk ScaleUp Growth Program
SHARE:

Technologue.id - Endeavor, gerakan kewirausahaan global berdampak tinggi (high-impact entrepreneurship movement), kembali menyelenggarakan “Endeavor ScaleUp Growth Program” untuk yang ketiga kalinya.

Program ini merupakan program akselerator non-dilutif (tidak melakukan penyertaan modal bagi perusahaan yang terpilih/tanpa ekuitas) selama 3 bulan yang dirancang untuk memandu 10 startup terpilih agar dapat menavigasi kompleksitas bisnis menuju skala lanjut.

Sebagai tahap tambahan dari program tetap Endeavor sebagai upaya mendukung tumbuh kembangnya ekosistem kewirausahaan di Indonesia.

Baca Juga:
Pandemi Mereda, Google Justru Perkaya Fitur Pendidikan Online

Melalui program ini, para peserta akan mendapatkan akses ke jaringan Endeavor termasuk didalamnya pemimpin bisnis dan eksekutif dari berbagai bidang. Selain itu, program ini juga berperan sebagai wadah untuk mengembangkan para pendiri startup dari sisi personal maupun profesional, sebagai seorang pemimpin dan pengusaha.

Zakia Syifa selaku manajer Endeavor ScaleUp Growth Program mengatakan, misi Endeavor adalah untuk membuka kekuatan transformasional kewirausahaan dengan cara melakukan seleksi, memberikan dukungan, dan memberikan investasi pada para pendiri top dunia serta menyediakan wadah untuk berkontribusi kembali ke masyarakat.

"Seluruh aspek program ini didukung sepenuhnya oleh jaringan pengusaha, mentor, pemimpin bisnis, dan investor Endeavor yang sudah dikurasi sedemikian rupa” ucapnya dalam sesi webinar yang dilakukan pada 16 Juni 2022.

ScaleUp Growth Program menawarkan sesi mentoring 1-on-1  bersama jaringan lokal maupun global yang disesuaikan dengan kebutuhan setiap peserta dan usahanya.

Selain itu, peserta juga dilibatkan dalam diskusi panel untuk mendapatkan umpan balik atas strategi perkembangan merek dan perspektif baru terhadap tantangan yang sedang dihadapi. Peserta juga akan memiliki akses ke jaringan investor Endeavor dan seorang Account Manager khusus dari tim Endeavor Indonesia.

Tidak hanya itu, selama program, peserta juga akan dipasangkan dengan seorang Endeavor Buddy, yang merupakan high-impact entrepreneur Endeavor sebagai dukungan peer to peer (sesama rekan).

Kaliber para mentor dan Endeavor Buddy di program ini tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.

"Mereka begitu profesional, namun juga ramah dan bersemangat untuk membantu saat dibutuhkan, terutama saat berdiskusi bersama berbagai pemimpin startup dan mentors di High Impact Panel," kata Levana Sani, Co-Founder Nalagenetics, peserta ScaleUp Growth Program kedua.

Baca Juga:
YouTube Rilis Fitur Corrections, Apa itu?

Untuk dapat berpartisipasi dalam Endeavor ScaleUp Growth Program, persyaratan utama yang harus dipenuhi adalah memiliki mimpi dan komitmen tinggi, jiwa kepemimpinan yang besar, dan terbuka terhadap umpan balik.

Selain itu, usaha yang dijalankan harus berbasis di Indonesia atau Singapura (dengan Indonesia sebagai pasar utama), telah beroperasi lebih dari 2 tahun, inovatif, dan memiliki pendapatan tahunan atau total pendanaan minimal senilai dua juta dolar AS.

Sebagai informasi, pendaftaran ke-3 ini dibuka hingga 4 Juli 2022. Untuk informasi leboh detail, Anda dapat mengunjungi www.scaleupgrowthprogram.org atau mendaftar langsung di bit.ly/SGP_3.  

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun