Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
EVOS dan Pop Mie Siap Dampingi Talenta Muda di Industri Esports
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Menandai 6 tahun perjalanan kolaborasi strategis, EVOS bersama Pop Mie bersinergi memberikan komitmen kuat dalam perkembangan industri esport Indonesia. Selama hampir satu dekade perjalanan kolaborasi, kolaborasi tersebut telah melahirkan berbagai inisiatif program.

“Untuk mendorong perkembangan esports yang berkelanjutan, kami sepakat untuk terus melanjutkan program kolaborasi ini dengan berbagai inisiatif lainnya dalam waktu mendatang, termasuk menciptakan talenta-talenta muda di bidang esport," kata Tony Tham, selaku Head of Commercial EVOS, Selasa (23/4/2024).

Baca Juga:
Viral Modus Mencari Pekerja, Ancam Korban hingga Minta Foto Pakai Bra

Sejak 2019, EVOS dan Pop Mie berkolaborasi menghadirkan program melalui kampanye media sosial, hingga aktivasi digital yang mengasah minat dan bakat komunitas seperti Turnamen EVOS Fams Cup (EFC) dan Super Stage bersama Pop Mie yang diadakan beberapa waktu yang lalu.

“Kolaborasi ini bukan sekadar tentang produk, kami berkomitmen untuk terus memberikan kemudahan terutama dalam mendukung setiap aktivitas streamer dan pemain esports. Kami berharap kolaborasi ini dapat terus menggerakan roda pertumbuhan esports di Indonesia menuju prestasi yang lebih gemilang," tambah Anggoro Yudhantara, Brand Manager Pop Mie.

Baca Juga:
Dear Perempuan, Wajib Punya Deretan Aplikasi Ini di Smartphone

Kesuksesan kolaborasi ini mendorong EVOS dan Pop Mie berkomitmen untuk menghadirkan rangkaian program berbasis aktivasi offline untuk menjangkau audiens mahasiswa. Di tahun 2024, EVOS bersama Pop Mie akan menghadirkan rangkaian program “Pop Mie Campus Arena”.

“Pop Mie Campus Arena adalah sebuah momentum bagi EVOS dan Pop Mie untuk kembali hadir langsung di tengah audiens kami melalui kegiatan turnamen esports, booth Pop Mie, talkshow, community event hingga meet & greet bersama dengan EVOS Brand Ambassador, Players dan Talent,” ungkap Tony.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun