Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Infinix Indonesia Kampanye 'Taklukkan Batas'
SHARE:

Infinix Note 12 memiliki kamera selfie 16 MP dengan dual-LED flash untuk mengambil swafoto yang sempurna, bahkan setelah gelap. Untuk pergerakan real-time, HP ini mampu merekam konten pada 1080 piksel dan 30fps dengan blur reduction untuk hasil video fantastis setiap saat.

"Ini akan menjadi standar kami ke depannya, sesuai tagline Taklukkan Batas," kata Christian Sudibyo, Vice President Infinix Indonesia saat peluncuran kampanye Taklukkan Batas di Jakarta, Rabu (6/7/2022).

Infinix mengemban misi mendukung kehidupan anak muda di Indonesia. Karena itu, kehadiran produknya diharapkan menjadi pendorong bagi generasi muda agar tetap berkarya di tengah keterbatasan.

Baca juga:
Infinix Hot 12 Play, Smartphone Gaming Entry-Level Harga Rp2 Jutaan

"Jangan ada lagi alasan untuk berdiam diri. Kejar kreatifitas untuk jadi apa yang diinginkan. Ponsel ini ideal untuk nge-game dan multitasking. Harganya terjangkau," tambah Christian Sudibyo.

Sementara, Darryl Chandra, PR Infinix Indonesia, menambahkan, Infinix Note 12 mendorong penggunaan perangkat yang lebih mudah. "Multi-tasking, pengisian supercepat, bisa menghasilkan konten kreatifitas. Bisa dikatakan, ponsel ini contoh dari (produk) kampanye Taklukkan Batas," tambahnya.

Prev Next Page 2 of 3
SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun