Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Kategori Paling Laris di Tokopedia Jelang Lebaran 2022
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Tokopedia mengungkap sejumlah kategori yang mengalami peningkatan selama kampanye Tokopedia Ramadan Ekstra tahun ini.

Berdasarkan data 25 Maret-20 April 2022, kategori paling laris di Tokopedia antara lain Makanan dan Minuman, Kesehatan, Rumah Tangga, Elektronik, dan Perawatan Diri dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya.

"Parsel Ramadan dan Lebaran berisi cokelat, kue kering, dan diffuser pengharum ruangan menjadi produk yang paling banyak dicari masyarakat lewat Tokopedia," ungkap Ekhel Chandra Wijaya, Head of Extrenal Communications Tokopedia.

Baca Juga:
Tokopedia Bagikan Rahasia Lima Kiat Jitu Belanja Kebutuhan Ramadan Lebih Ramah Kantong

Di sisi lain, menjelang Lebaran 2022 (data 11-20 April 2022), kategori dengan peningkatan transaksi paling tinggi dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya adalah Makanan dan Minuman, Fesyen, Perawatan Diri dan Kecantikan.

Di kategori Makanan dan Minuman, produk yang paling diburu meliputi makanan dan minuman siap dikonsumsi, teh dan hampers buah. Sedangkan di kategori Fesyen, produk seperti baju ihram, jilbab anak serta jaket batik perempuan menjadi yang paling laris.

Pada kategori Perawatan Diri, parfum untuk perempuan, parfum khusus rambut serta krim tirai (sunblock) untuk badan adalah beberapa produk paling laku. Lalu di kategori Kecantikan, produk maskara, krim tirai (sunblock) untuk wajah serta bedak wajah menjadi produk paling dicari.

Tren belanja di Tokopedia selama Ramadan atau menjelang Lebaran 2022 turut didorong oleh deretan inisiatif bagi masyarakat Indonesia termasuk UMKM lokal di seluruh penjuru Indonesia. Salah satunya Tokopedia Ramadan Ekstra, tradisi belanja terbesar dari Tokopedia sepanjang Ramadan hingga 30 April 2022 mendatang.

Tak ketinggalan Tokopedia NOW!, layanan 24 jam dalam 7 hari yang memungkinkan masyarakat mendapatkan produk kebutuhan harian (sembako, daging, sayur, buah dan sebagainya) dalam waktu maksimal dua jam pengiriman setelah pembayaran.

"Jadi belanja makanan untuk sahur dua jam sebelumnya pun dimungkinkan berkat kehadiran 24/7 Tokopedia Now!," tambah Ekhel.

Tokopedia juga terus menggencarkan inisiatif Hyperlocal untuk mendekatkan pembeli dengan penjual terdekat, misal lewat Kampanye Kumpulan Toko Pilihan (KTP).

Baca Juga:
Tokopedia Ajarkan Semangat Berbagi Lewat Ramadan In Style

Ada juga kampanye Ramadan in Style yang menggandeng UMKM lokal di industri fesyen termasuk fesyen muslim, salah satunya Wearing Klamby. Kenaikan transaksi Wearing Klamby mencapai hingga 300% di Lebaran 2021.

Selain itu, ada kampanye Parsel Ramadan yang menghadirkan ribuan pilihan parsel mulai dari Rp50 ribuan. Contoh UMKM yang ikut dalam kampanye ini adalah Dekayu Indonesia. Transaksi Dekayu meningkat lebih dari empat kali lipat di Ramadan 2021 dibanding periode yang sama di bulan sebelumnya.

Tokopedia juga menyiapkan materi edukasi #SIAPRAMADAN 2022 untuk memaksimalkan penjualan UMKM lewat Pusat Edukasi Seller.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun