Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Rayakan Hari Bakti Postel, APJII Gelar Turnamen Golf
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII)menggelar turnamen golf bagi pelaku industrinya. Perhelatan turnamen di antara rekanan APJII ini sudah digela ke tujuh kalinya.

Mengusung nama APJII 7th Annual Golf Tournament, Bangun Kolaborasi acara ini diselenggarakan APJII sebagai bagian dari peringatan Hari Bhakti Postel (HBP) Ke-79. Penyelenggaraannya pun hasil kolaborasi antara APJII dan Panitia Peringatan Hari Bhakti Postel Ke-79.

“Turnamen Golf APJII merupakan momen yang mempertemukan anggota APJII, para pemain di industri telekomunikasi, dan para pembuat regulasi di tempat dan waktu yang sama, tapi dalam suasana yang berbeda," ujar Muhammad Arif, Ketua Umum APJII.

Baca juga:
Bikin Ngiler, Google Doodle Tampilkan Bahan Baku Rendang

Arif juga menyebutkan turnamen ini juga dimanfaatkan untuk berdiskusi terkait perkembangan teknologi, informasi dan komunikasi terkini.

"Kalau biasanya kami bertemu di kantor atau ruangan meeting, hari ini kita bertemu di lapangan golf sambil olahraga bersama, membangun silaturahmi, dan berdiskusi," jelas Arif.

Turnamen tahun ini diharapkan menjadi wadah bagi para peserta untuk berkolaborasi demi mendukung program transformasi digital pemerintah. Salah satu bentuk kolaborasi tersebut adalah dukungan terhadap perayaan Hari Bhakti Postel Ke-79.

Baca Juga:
Google Doodle Meriahkan HUT RI Ke-79

“Melalui event turnamen golf APJII ini, kami berharap perayaan Hari Bhakti Postel tahun ini bisa terus memotivasi kita semua. Dengan semangat kolaborasi yang sportif, seperti layaknya permainan golf,” pungkas M Tri Prasetya, Wakil Ketua Umum APJATEL.

Tahun ini, turnamen golf APJII diikuti oleh 144 pemain, dan tiket untuk acara ini habis terjual. Para peserta terdiri dari anggota APJII, perusahaan Internet Service Provider (ISP) dan jaringan telekomunikasi di seluruh wilayah Indonesia, serta pihak pemerintah yang merupakan penggemar olahraga golf.

“Selain menjadi momen silaturahmi dan bagian dari perayaan Hari Bhakti Postel Ke-79, turnamen tahun ini semoga bisa terus membangun kolaborasi yang baik antara semua peserta dengan semangat membangun industri telekomunikasi Indonesia,” ujar Victor Irianto, Ketua Panitia APJII 7th Annual Golf Tournament yang juga merupakan CEO Jala Lintas Media Group.

SHARE:

Google Batal Bikin Pixel Tablet 2, Hindari Persaingan dengan Apple?

Ini Respons Kemenperin soal Proposal Investasi Apple Rp1,58 Triliun