Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
India Akan Reformasi Undang-Undang Telekomunikasi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Departemen Telekomunikasi India telah mengeluarkan makalah konsultasi yang meminta masukan untuk reformasi generasi undang-undang telekomunikasinya.

Selanjutnya, undang-undang komunikasi terbaru di India tersebut disahkan pada tahun 1951. Lantas, seperti apa perkembangan undang-undang tersebut sebelum akhirnya disahkan?

Baca Juga:
Samsung Kalahkan TSMC dengan Chipset GAA 3nm

Sebelumnya, India memiliki 15 juta pelanggan telepon pada tahun di mana undang-undang tersebut ditulis. Dalam perkembangannya, jumlah pengguna telepon mengalami peningkatan menjadi lebih dari 1,17 miliar.

Oleh karena itulah, diperlakukan regulasi yang lebih baik dan terarah untuk mengatur peningkatan jumlah pengguna tersebut.

Berikut beberapa poin yang ada pada tuntutan reformasi undang-undang telekomunikasi:

  • Perlunya perbaikan untuk menjamin kesinambungan konektivitas;
  • Kerangka Right of Way dengan ketentuan penyelesaian sengketa;
  • Membangun saluran umum dan koridor kabel dalam proyek infrastruktur;
  • Merger dan akuisisi yang disederhanakan;
  • Mengatasi masalah terkait kepailitan dengan fokus pada kesinambungan layanan;
  • Kerangka kerja bagi pemerintah untuk menetapkan standar peralatan, layanan, jaringan, dan infrastruktur telekomunikasi;
  • Revisi skema penalti.

Baca Juga:
Acer Kembali Menggelar Predator League 2022, Total Hadiah Rp 6 Miliar!

Selanjutnya, reformasi undang-undang juga didukung dengan munculnya teknologi baru seperti 5G, Internet of Things, dll, antara lain yang menawarkan banyak peluang untuk mengubah kehidupan jutaan orang India.

SHARE:

Sam Altman: Masa Depan AI Tak Butuh Device Baru

Cukup Bayar Rp5 Juta, Konsumen Sudah Bisa Memiliki Mobil Listrik Baru NETA V-II