Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Indonesia Berpotensi Lanjutkan Kerja Sama Ekonomi Digital dengan Singapura
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Menteri Komunikasi dan Informatika, Budi Arie Setiadi menerima kunjungan Duta Besar Singapura untuk Indonesia Kwok Fook Seng.

Dalam pertemuan itu, Menteri Budi Arie membahas kelanjutan kerja sama ekonomi digital sesuai dengan kerangka kerja sama ASEAN Digital Ministerial Meeting (ADMM).

Baca Juga:
Hari Sumpah Pemuda Dorong Generasi Muda Melek Teknologi Informatika dan Komunikasi

“Ada beberapa agenda penting mengenai pertemuan ASEAN Digital Minister Meeting tahun depan. Maka itu, kami membahas kerja sama yang saling menguntungkan sebagai negara Anggota ASEAN,” ungkapnya.

Menteri Budi Arie menilai peluang kerja sama di bidang ekonomi digial sangat besar karena ASEAN diprediksi memiliki peluang perkembangan ekonomi digital mencapai lebih dari Rp20 Triliun pada tahun 2030 mendatang.

Lompatan ekonomi digital akan membawa dampak yang luar biasa bagi kemajuan Indonesia dan Singapura serta seluruh negara ASEAN.

“Digital economy ini kan adalah keniscayaan. Jadi ada beberapa isu misalnya tentang pelindungan data pribadi juga keamanan data dan pengembangan ekonomi digital,” tuturnya.

Salah satu pembahasan dengan Dubes Singapura untuk Indonesia berkaitan dengan penanganan konten negatif di ruang digital.

“Kita belajar dari Singapura bagaimana tidak asal melakukan takedown konten negatif. Tapi bagaimana menjelaskan kepada warganya. Kalau di Indonesia ada 280 juta penduduk. Ya itu challenging di sini,” tuturnya.

Sementara itu, Duta Besar Singapura Kwok Fook Seng mengapresiasi pertemuan yang berlangsung sesuai arahan dari Menteri Komunikasi dan Informasi Singapura Josephine Theo.

“Akan ada pertemuan ASEAN Digital Minister Meeting pada bulan Januari tahun depan. Demikian juga kami menyampaikan undangan Menteri kita Josephine Theo kepada Menteri Budi Arie,” ungkapnya.

Baca Juga:
Oppo Find N3 Dirakit di Pabrik Lokal, Punya Standarisasi Global

Kwok Fook Seng menegaskan komitmen Singapura untuk bekerja sama dengan Indonesia dalam menghadapi tantangan yang telah diidentifikasi saat pertemuan G20 dan penyelesaian masalah ASEAN.

“Kerja sama yang penting antar kedua negara, yaitu pengembangan sumberdaya manusia atau tenaga kerja untuk ekonomi digital. Selain itu, kita juga membahas bagaimana ekonomi digital dan ekonomi hijau yang perlu digabungkan,” jelasnya.

SHARE:

5 Pengumuman Penting dari Gelaran Google I/O 2024

Tips Menjaga Warna Doff Sepeda Motor Tidak Cepat Pudar