Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Indosat Business Sediakan Solusi IT Bisnis Ritel di Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Indosat Business meluncurkan sebuah solusi digital terintegrasi mutakhir yang dirancang untuk mengoptimalkan pendapatan bisnis di bidang ritel bernama NEXTretail. Selain mendorong revenue, solusi IT inovatif ini juga meningkatkan kepuasan pelanggan dan meningkatkan efisiensi operasional di toko-toko mereka.

NEXTretail memanfaatkan teknologi kecerdasan buatan (AI) dan intelligent analytics untuk memberikan pemahaman yang lebih baik mengenai kebutuhan pelanggan, personalisasi secara real-time, membuat program loyalitas pelanggan lebih tepat sasaran, serta memberikan pengalaman berbelanja yang lebih baik.

Baca Juga:
Indosat Smart Internet Dorong Efisiensi Operasional Bisnis

Muhammad Buldansyah, Director & Chief Business Officer Indosat Ooredoo Hutchison menjelaskan bahwa dunia ritel terus berkembang secara dinamis, di mana ekspektasi pelanggan terus meningkat. NEXTretail merupakan bentuk nyata komitmen perusahaan dalam kemajuan industri ritel melalui inovasi teknologi terdepan.

"Solusi yang ditawarkan NEXTretail dari Indosat Business dirancang untuk menghadirkan transformasi digital yang nyata, meningkatkan efisiensi, dan memaksimalkan kepuasan pelanggan," ujarnya.

NEXTretail adalah berbagai solusi teknologi terintegrasi, satu atap. Solusi Indosat Smart Digital Ads memungkinkan peritel untuk membuat kampanye iklan digital yang dipersonalisasi dan ditargetkan berdasarkan preferensi serta perilaku pelanggan. Dengan ini, peritel dapat meningkatkan keterlibatan pelanggan sebesar 30%, konversi sebesar 25%, dan ROI iklan sebesar 20%.

Selain itu, chatbot berbasis AI Indosat menyediakan dukungan layanan pelanggan 24 jam selama 7 hari, menangani pertanyaan umum dengan cepat dan mengarahkan masalah yang lebih kompleks ke operator manusia bila diperlukan. Hal ini mengurangi waktu respons hingga 50%, menurunkan biaya layanan pelanggan hingga 40%, dan meningkatkan kepuasan pelanggan hingga 30%.

Baca Juga:
Laba Indosat Naik 43% di Semester I-2024

Solusi lainnya adalah Smart Cashier, yang merupakan sistem untuk mempercepat proses pembayaran, memastikan transaksi aman dan efisien. Solusi ini mengurangi waktu pembayaran hingga 40%, meningkatkan efisiensi transaksi hingga 35%, dan mengurangi kesalahan manual hingga 30%. Sebuah toko ritel berhasil meningkatkan kecepatan pembayaran sebesar 40% dan efisiensi transaksi sebesar 35% setelah menggunakan solusi serupa.

Tak hanya itu, NEXTretail juga menyediakan AI CCTV Surveillance yang menyediakan pengawasan waktu secara real-time dengan teknologi AI untuk deteksi anomali dan pencegahan pencurian serta penipuan. Dengan solusi ini, insiden pencurian dan penipuan dapat dikurangi hingga 50%, deteksi dini terhadap ancaman yang dapat menimbulkan kerugian meningkat hingga 30%, serta biaya terkait keamanan berkurang hingga 20%.

SHARE:

IM3 Janjikan Sinyal Kuat Sepanjang Festival Pestapora

Riset Terbaru APJII: Penetrasi Internet Indonesia Capai 82,6 Persen