Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Ini Lampu Flash Eksternal Pertama dengan Teknologi AI Bounce
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Canon mendekati pergantian ke bulan Mei 2018 menghadirkan terobosannya di Indonesia dari lini speedlite, yaitu Speedlite 470EX-AI. Inilah speedlite pertama di dunia yang dilengkapi dengan fungsi Auto Intelligent (AI) bounce. Dari penjelasannya pada redaksi (26/04/2018), AI bounce pada lampu flash eksternal tersebut berfungsi untuk secara otomatis mengendalikan arah distribusi cahaya untuk mengurangi bayangan berlebihan, khususnya dalam fotografi portrait. Disebut cocok untuk fotografer pemula maupun profesional, flash seharga Rp7.700.000 ini diklaim punya tingkat pencahayaan yang tinggi untuk menggapai rentang jarak dan subjek yang lebar.

Baca juga:

Cocok untuk Outdoor dan Underwater, Ini Dia Kamera Pocket Terbaru Canon

Speedlite 470EX-AI didukung dengan adaptor attachment SBA-E4, yang berguna untuk melembutkan cahaya serta menghilangkan bayangan di sekitar subjek agar foto portrait lebih maksimal, juga mode full dan semi-auto. Pada mode full-auto, flash akan mencari sudut pantul optimal, memudahkan fotografer pemula untuk mendapatkan pencahayaan terbaik. Adanya teknologi untuk mengukur jarak antara subjek dengan langit-langit pada Speedlite 470EX-AI membuat fotografer tidak lagi kesulitan memperkirakan sudut pantul optimal untuk mendapatkan pencahayaan paling natural. Yang perlu dilakukan user pun hanya menekan tombol shutter.

Baca juga:

Berapa Harga Printer Canon PIXMA TS8170 dan TS5170 Beserta Cartridge-nya?

[caption id="attachment_32154" align="alignnone" width="673"]Ini Lampu Flash Eksternal Pertama dengan Teknologi AI Bounce Canon Speedlite 470EX-AI (eksklusif / Technologue.id)[/caption] Sementara itu, mode semi-auto cocok untuk fotografer yang lebih berpengalaman, yang ingin mengatur preferensi sudut pantul sehingga dapat fokus pada komposisi fotografi. Pada mode ini, Speedlite 470EX-AI bakal mengunci sudut pantul yang telah ditentukan dan kepala flash akan otomatis mengikuti arahan tersebut, terlepas dari posisi kamera horisontal atau vertikal. Pada kondisi pencahayaan yang berbeda, pengguna dapat dengan mudah mengganti sudut pantul, hanya dengan menekan tombol "Angle Set" pada sisi kepala flash untuk mengunci sudut baru.

Baca juga:

Ini DSLR Entry-Level Canon Terbaru, Harga?

"Kelebihan Speedlite 470EX-AI dibandingkan flash konvensional lainnya adalah speedlite ini dilengkapi dengan motor penggerak, sensor pendeteksi akselerasi dan sensor pengukur jarak. Ketiga elemen tersebut memperkuat fungsi AI bounce dan pengguna pun dapat memilih antara mode full-auto atau semi-auto," jelas Angelie Ivone, Marketing Manager Canon Image Communication Product Group Division PT Datascrip, selaku distributor tunggal produk pencitraan digital Canon di Indonesia.

SHARE:

Apple Jual Baterai Headset Vision Pro Terpisah Seharga Rp3,1 Jutaan

AMD Ryzen PRO 7040 Series Dorong Laptop Windows 11 dengan Mesin AI