Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Inikah Laptop Samsung di Masa Mendatang?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Selain memiliki produk berupa smartphone dan tablet, Samsung pun memproduksi laptop walau tidak sesering gadget lainnya. Dan tak lama lagi, mereka nampaknya bakal mempunyai sebuah laptop yang agak berbeda dari umumnya. SamMobile (10/10/17) mengabarkan, Samsung baru saja mendaftarkan sebuah paten teknologi untuk laptop barunya yang nanti bakal dirilis. Melalui paten itu, nampak sebuah sketsa yang memperlihatkan kemampuan laptop untuk bisa dioperasikan tanpa harus menyentuhnya secara fisik.

Baca juga:

Lagi Bosan? Chatting dan Main Game Bareng Chatbot Microsoft Rinna Yuk!

Hal itu dimungkinkan berkat adanya sebuah sensor yang bisa mendeteksi gerakan tangan sehingga pengguna tidak harus menyentuh trackpad untuk melakukan navigasi.

Baca juga:

Walau Tipis, Laptop Rp8 Jutaan dari Asus Ini Speknya Berbobot

Hingga saat ini masih belum diketahui laptop apa yang bakal menggunakan teknologi tersebut. Namun diperkirakan, perangkat yang mengadopsinya adalah laptop kelas atas (high-end).

Baca juga:

Google Dituntut Para Mantan Pegawainya Gara-gara Ini

Sejatinya, teknologi serupa seperti itu bukanlah hal yang baru. Awalnya, Samsung sudah sempat menghadirkannya pada smartphone Galaxy S4. Namun karena tidak banyak diminati oleh pengguna, akhirnya Samsung memutuskan untuk menghilangkan fitur tersebut.

SHARE:

Seri Terbaru Realme P1 dan Realme P1 Pro Resmi Meluncur

Fitur dan Desain iPhone 16 Bocor, Bentuk Kameranya Vertikal