Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
JOOX Gelar JOOX Indonesia Music Awards 2021
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Platform musik digital, JOOX, gelar JOOX Indonesia Music Awards (JIMA) 2021. JIMA 2021 ini juga jadi ajang penghargaan musik pertama yang pemenangnya 100% ditentukan dari pilihan para penggemar.

Para penggemar bisa dukung musisi idolanya lewat pemilihan (voting) dan gamifikasi di JIMA 2021 yang akan dimulai dari tanggal 7-13 Juni 2021 di platform JOOX.

Head of Marketing JOOX Indonesia, Yuanita Agata, pada konferensi virtual Hari Senin (7/6), mengatakan. “Kami melihat perkembangan industri musik saat ini salah satunya dipengaruhi oleh kontribusi penggemar terhadap musisi idola mereka. Sebagai social entertainment platform yang dilengkapi dengan berbagai fitur interaktif yang memungkinkan pengguna untuk berinteraksi dengan para musisi, JOOX ingin menjadi wadah yang dapat mendekatkan penggemar dengan idolanya.”

Yuanita pun berharap kegiatan ini juga bisa jadi ajang selebrasi penggemar yang berkolaborasi bareng JOOX untuk bersama-sama majukan perkembangan industri musik Indonesia.

Ada beberapa kategori penghargaan kepada musisi di JIMA 2021 kali ini, yaitu Indonesian Song of the Year, Global Song of the Year, Indonesian Group of the Year, Indonesian Artist of the Year, Dangdut Artist of the Year, Korean Artist of the Year, International Artist of the Year, dan Best Fanbase of the Year.

Pengguna JOOX bisa berikan vote untuk idola sebanyak-banyaknya lewat fitur voting yang ada di aplikasi JOOX, mulai 7 Juni 2021 pukul 00:01 WIB sampai 13 Juni 2021 23:59 WIB.

Berikut ini cara voting idola di ajang JOOX Indonesia Music Awards 2021.

  1. Masuk ke aplikasi JOOX.
  2. Temukan banner JOOX Indonesia Music Awards yang ada di halaman utama aplikasi.
  3. Pilih kategori penghargaan dengan cara geser layar ke kiri, lalu tekan voting.

Setiap harinya, pengguna “free-user” akan dapatkan 8 kuota vote, sedangkan pengguna VIP bakal dapatkan 80 kuota vote. Untuk dapatkan kuota tambahan, pengguna bisa bagikan halaman voting ke media sosial, atau tukarkan koin dengan vote.

Koin itu bisa didapat dari daily task, seperti salah satunya lewat fitur terbaru, JOOX Buzz, dengan cara unggah video pendek dan membagikannya ke media sosial.

Fitur JOOX Buzz adalah fitur video pendek yang bikin para artis, konten kreator dan pengguna untuk bagikan konten video pendek mereka yang menghibur dan menginspirasi untuk masyarakat luas.

Dengan mengunggah video di JOOX Buzz, menonton, dan membagikan video apapun dari Buzz ke media sosial, pengguna bisa dapatkan koin yang bisa dipakai untuk voting atau menukarnya dengan akses VIP bahkan untuk dapatkan banyak tawaran menarik lainnya dari JOOX.

SHARE:

Menantikan Sepak Terjang Shugo Watanabe Sebagai Presiden Direktur Baru Honda Prospect Motor

Desain Sepeda Motor Ini Memanfaatkan Teknologi Blockchain dan Tersedia Sebagai Token NFC