Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Kalah Pamor dengan Zoom, Skype Coba Tawarkan Fitur Ini
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Skype sejatinya sudah lama dikenal sebagai salah satu aplikasi yang menyediakan layanan panggilan video secara online. Namun pada saat tren Work From Home (WFH) di tengah wabah Corona ini, Zoom justru terlihat lebih mendominasi ketimbang Skype. Meski begitu, Skype pun tak tinggal diam. Mengutip dari TheVerge (03/04/20), melalui akun Twitter resmi Skype, mereka mencoba untuk meramaikan platformnya dengan mengingatkan kembali fitur pada Skype yang tak dimiliki oleh platform pesaingnya. Setidaknya, ada tiga poin yang digarisbawahi oleh Skype.

Baca Juga: Kepergok Kirim Data Ke China, Zoom: Server Eropa Jebol

Pertama, Skype menghadirkan platform panggilan video yang gratis dan bisa digunakan oleh siapa saja. Lalu yang kedua, pengguna tidak perlu membuat akun terlebih dahulu sehingga bisa digunakan secara dadakan dan lebih cepat. Hal ini yang membedakannya dengan Zoom, lantaran pengguna diharuskan membuat akun terlebih dahulu. Poin terakhir, platform Skype bisa digunakan tanpa harus melakukan instalasi aplikasi sama sekali. Hal ini bisa dilakukan dengan mengunjungi website Skype baik melalui smartphone maupun PC. Dengan begitu, pengguna yang tak memiliki aplikasi pun, bisa segera bergabung untuk melakukan panggilan video.

Baca Juga: Dicurigai Curi Data Pengguna, Ini Tanggapan Zoom

Meski bisa diakses tanpa aplikasi, Skype sebenarnya sudah menyediakan platformnya berbasis aplikasi sejak lama untuk bisa menyajikan pengalaman panggilan video dengan lebih baik. Namun dengan adanya fitur tambahan tanpa aplikasi, Skype bisa diakses lebih mudah untuk para pengguna yang jarang menggunakan platform tersebut.

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum