Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Menkominfo: Generasi Muda Harus Punya Skill Set di Era Transformasi Digital
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Keberadaan institusi pendidikan tinggi, punya peran penting dalam mempersiapkan adaptabilitas dan kegesitan generasi muda dalam mengelola peluang dan tantangan era digital.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan, lembaga pendidikan tinggi harus membekali generasi muda dengan skill set yang makin dibutuhkan di era transformasi digital.

Baca Juga:
Microsoft Akhirnya Tutup WordPad Setelah Hampir 30 Tahun Bertahan

Bahkan memerlukan keterampilan teknis dan nonteknis 4C, yaitu: critical thinking, creativity, collaboration, serta communication.

"Hasil studi LinkedIn Tahun 2020, menunjukkan kebutuhan kecakapan digital di masa depan berfokus pada tiga hal disebut The ABC, yaitu Artificial Intelligence, Big Data, dan Cloud Computing," jelasnya.

Menkominfo menambahkan sebagai lembaga pendidikan di bawah naungan Kementerian Kominfo, Sekolah Tinggi Multi Media (STMM) Yogyakarta harus menjadi pusat pendidikan tinggi bidang transformasi digital terbaik dan berstandar internasional.

"Visi ini harus didukung oleh berbagai inovasi dan terobosan agar STMM betul-betul menjadi center of excellence bagi bibit-bibit unggul insan digital Indonesia," ungkapnya.

Menteri Budi Arie mendorong STMM Yogyakarta bergerak maju menciptakan berbagai lompatan besar melalui berbagai inovasi dan terobosan baru.

"Berbagai riset yang ada harus dimanfaatkan agar STMM dapat memberikan pengajaran bidang digital yang segar dan relevan, mengantisipasi dinamika kecakapan maupun keahlian yang dibutuhkan di masa depan," tandasnya.

Baca Juga:
Sasar Gen Z, Tri Perluas Jaringan ke Nusa Tenggara Timur

Selain itu, Menteri Budi Arie berharap STMM Yogyakarta menjadi pusat pengembangan SDM bidang digital yang berorientasi pada kebutuhan nasional dan daya saing global.

"Dengan inovasi dan kreativitas, STMM Yogyakarta dapat merintis jalan bagi generasi digital penerus bangsa, menuju kemajuan teknologi untuk menuju Indonesia Maju," tutupnya.

SHARE:

3 Cara Foto Ala Pro Fotografer dengan Bokeh yang Epic Galaxy S24 Series

Saingi YouTube, TikTok Jajal Video Panjang 60 Menit