Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Menyambut Pokémon Day 2023 Nintendo Umumkan Event #PokémonPresents
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Nintendo mengumumkan acara Pokémon Presents khusus yang akan diadakan minggu depan pada 27 Februari. Diumumkan dalam tweet lewat akun Twitter resmi Pokémon, acara yang akan berlangsung sekitar 20 menit tersebut dapat ditonton lewat YouTube Pokémon pada pukul 06.00 PST/ 09.00 EST / 14.00 UK (sekitar pukul 21:00 WIB).

Pengumuman tersebut sebenarnya tidak terlalu mengejutkan mengingat 27 Februari juga merupakan Pokémon Day yang biasanya dirayakan oleh Nintendo dengan memberikan update signifikan untuk berbagai game Pokémon.

Baca Juga:
Game Kartu Koleksi Edisi Pokemon GO Resmi Hadir

Pokémon Day diselenggarakan untuk merayakan lahirnya game Pokémon pertama, Pokémon Red dan Green yang awalnya dirilis di Jepang pada 27 Februari 1996. Sejak itu, 27 Februari dikenal oleh para trainers sebagai Pokémon Day, hari untuk merayakan semua hal tentang Pokémon.

Pada acara Pokémon Presents tahun lalu, Nintendo mengumumkan rilis Pokémon Scarlet dan Violet, anggota terbaru dari seri game Pokémon. Untuk Pokémon Presents tahun ini, nampaknya Nintendo akan mengumumkan tanggal rilis DLC untuk Pokémon Scarlet dan Violet yang telah lama ditunggu-tunggu trainers. Atau mungkin, trainers akhirnya akan mendapatkan update baru di berbagai game Pokémon lainnya seperti Pokémon Unite, Masters EX, dan banyak lagi. 

Nintendo juga mengumumkan pada acara Nintendo Direct awal Februari lalu bahwa berbagai game dari Game Boy (GB) dan Game Boy Advance (GBA) akhirnya akan tersedia di Nintendo Switch lewat membership Online.

Baca Juga:
Game Blockchain ArcheWorld Bakal Gelar Uji Alfa Terbuka

Pokémon Trading Card Game (TCG) merupakan salah satu diantara banyak game GB dan GBA yang tersedia dalam Nintendo Switch Online (NSO). Dengan hadirnya Pokémon TCG di NSO, besar kemungkinan sebagai ‘hadiah’ untuk trainers dalam Pokémon Presents kali ini, seri Pokémon Generasi I, II dan III kesayangan para trainers GB maupun GBA akhirnya akan tersedia di NSO.

SHARE:

Insiden Siber Kritis Terjadi Setiap Hari Selama 2023

RUPS: XL Axiata Umumkan Dividen Rp635,5 Miliar dan Ubah Susunan Direksi