Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Minggu Depan, Varian Tergarang Oppo F1s Rilis di Indonesia?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Di penutup tahun 2016 ini, Oppo ingin memberikan kesan yang indah. Vendor dari Tiongkok itu Rabu (07/12/16) mendatang bakal menghelat event untuk memperkenalkan gawai barunya. Dijuluki The New Face of Selfie Expert, Oppo mengaku pada Technologue.id melalui rilis persnya kalau ingin menyempurnakan seri Selfie Expert-nya tahun ini. Sayangnya, belum jelas tipe ponsel apa yang akan dipamerkan itu. Namun kalau berkaca pada produk yang sudah dirilis, ponsel Selfie Expert tersebut mengacu pada F1 atau F1s. Nah, Oppo F1s yang ada di pasaran Tanah Air saat ini cuma memiliki RAM 3GB dengan memori internal 32GB. Padahal, Oppo menyediakan dua varian F1s. Ya, versi RAM 4GB dan ROM 64GB-nya belum dilepas di sini. [caption id="attachment_10502" align="alignnone" width="768"]New Face of Selfie Expert (source: Oppo) New Face of Selfie Expert (source: Oppo)[/caption] Bisa jadi, gadget yang bakal dipamerkan minggu depan itu adalah Oppo F1s versi 4GB/64GB. Akan tetapi, mengingat tulisan ini masih bersifat dugaan, bukan tidak mungkin produsen smartphone yang cukup andal untuk fotografi bakal memberikan kejutan. Selain RAM dan memori internal, tak ada perbedaan spesifikasi dari dua varian F1s yang ada. Di dalam layar 5,5 inci, terdapat OS Android 5.1 Lollipop, prosesor MediaTek MT6750 Octa-Core, sensor sidik jari, serta baterai 3.075. Tak cuma itu, pencinta selfie bisa memanfaatkan kamera depan beresolusi 16MP dengan aperture f/2.0. Sedangkan kamera belakangnya beresolusi 13MP dengan f/2.2. Jadi, apakah Anda penasaran menunggu ponsel tersebut?   Baca juga: Oppo A57 Ponsel Bertenaga Snapdragon, Berapa Harganya? Senjata Baru Oppo Find 9, Tanam Spek Mutakhir? Perjalanan 3 Tahun Oppo di Indonesia, Gelar Oppo Selfie Fest

SHARE:

Google Pixel Model Lawas Bisa Unduh Versi Android 16

IM3 Rebranding Layanan Pascabayar Menjadi IM3 Platinum