Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Misi Roket SpaceX Berhasil Dorong Kapal Kargo Cygnus ke ISS
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - SpaceX, perusahaan roket milik Elon Musk berhasil meluncurkan kapal kargo Cygnus ke Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) pada Selasa. Ini adalah pertama kalinya SpaceX meluncurkan Cygnus.

Cygnus merupakan kapal kargo yang dikembangkan oleh Orbital Sciences Corporation. Kapal kargo luar angkasa itu diproduksi dan diluncurkan oleh Northrop Grumman Space Systems, bagian dari program Layanan Pasokan Komersial (CRS) NASA.

Baca Juga:
Pertama Kalinya Roket SpaceX Angkut Kapal Cygnus ke ISS

Jika 19 misi sebelumnya mengandalkan roket Antares atau Atlas, kini giliran SpaceX yang mendukung misi peluncuran terbaru. SpaceX menggunakan roket Falcon 9 miliknya untuk meluncurkan kapal kargo Cygnus dari Kennedy Space Center di Florida.

Cygnus membawa eksperimen sains, makanan, dan perlengkapan penting lainnya untuk awak ISS, dan akan berlabuh di stasiun tersebut pada Kamis. Peluncuran Selasa menandai penerbangan ke-10 booster tahap pertama ini, yang sebelumnya meluncurkan Crew-5, GPS III Space Vehicle 06, Inmarsat I6-F2, CRS-28, Intelsat G-37 dan empat misi Starlink.

Penggunaan roket Falcon 9 yang dapat kembali ke Bumi berkat pengembangan prosedur pendaratan cerdas SpaceX. Sistem memungkinkan roket dapat turun ke daratan dalam pendaratan tegak sekitar delapan menit setelah peluncuran.

Inovasi ini bisa dikatakan merevolusi bidang penerbangan roket dan antariksa melalui sebuah roket yang di awal percobaannya mengalami fase uji coba dan pernah gagal. SpaceX pertama kali mencapai prestasi pada 2015 dan sejak saat itu menyempurnakan sistemnya hingga kini jarang terjadi kesalahan.

Prev Next Page 1 of 2
SHARE:

Oura Ring 4 Meluncur dengan Desain Titanium, Intip Fiturnya

Sasar Profesional, OpenAI Rilis Fitur Baru ChatGPT Canvas