Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Perempuan diajak eksis isi kemerdekaan lewat dunia digital
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Indosat Ooredoo kembali menggelar women masterclass dengan tema Leaderships and Public Speaking yang diisi oleh para pengajar yang sudah cukup ternama di bidangnya. Uli Herdinansyah, Hilbram Dunar dan Bayu Oktara memaparkan pentingnya representasi diri di dunia sosial media. Bukan hanya produk atau perusahaan yang perlu memperhatikan imej atau citra mereka, tetapi tiap individu juga perlu untuk membangun dan mengelola imej atau citra diri sendiri secara personal. Aktivitas ini merupakan wujud komitmen Indosat mendukung pemberdayaan perempuan sekaligus menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-71. Ripy Mangkoesoebroto selaku Chief Human Resources Officer Indosat Ooredoo mengatakan bahwa dengan semangat HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, wanita kini harus memaknai kemerdekaan bukan sekedar merdeka bernampilan saja, namun juga cara merepresentasikan diri di masyarakat. "Sebagai wanita, penampilan merupakan hal yang sangat kita perhatikan, namun lebih jauh, hal penting lainnya yang harus menjadi perhatian adalah bagaimana cara kita membawa diri. How we represent ourselves," ujar Ripy dalam keterangan resminya. Menurut Ripy, acara ini merupakan bagian dari Women Connected to Mobile Internet campaign, sebuah long term campaign dalam rangka mewujudkan komitmen Indosat Ooredoo dalam memastikan connectivity dan internet dapat digunakan untuk mendorong perkembangan dan peranan wanita di Indonesia. Momentum HUT Kemerdekaan RI yang ke-71 sangat tepat untuk memotivasi wanita Indonesia agar lebih berkembang dengan memanfaatkan berbagai kemajuan teknologi yang ada sekarang sehingga peranan wanita lebih bisa dirasakan untuk kemajuan keluarga bahkan bangsa dan negara. Dalam 3 bulan ke depan women masterclass akan terus digelar dengan tema Coding for Women, E-commerce & Financial Inclusion, dan Digital Executive Women. Seluruh program yang diperuntukkan untuk wanita ini, merupakan satu rangkaian untuk membangun masyarakat digital Indonesia yang lebih baik. "Kami berharap rangkaian women masterclass mampu mendobrak stereotype dan memberikan kesempatan yang lebih luas bagi wanita agar dapat berkembang serta berkontribusi dalam rangka membangun Indonesia Digital Nation," tutup Ripy. Baca juga : CETAK INVESTOR MUDA, INDOSAT OOREDOO GELAR KOMPETISI MAIN SAHAM DIGITAL ZTE: OPERATOR TELEKOMUNIKASI DI INDONESIA BUTUH LAYANAN BERBASIS IOT DAN NFV IM2 KIRIM TIM KHUSUS KE PELOSOK INDONESIA UNTUK PENDIDIKAN TEKNOLOGI

SHARE:

Microsoft Investasi Rp27 Triliun Lebih untuk Cloud dan Talenta AI di Indonesia

Kinerja Keuangan Grup GoTo Setelah TikTok Shop Bergabung