Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Posisi Samsung Bakal Segera Digeser Huawei?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Selama bertahun-tahun, Samsung berhasil menguasai pangsa pasar smartphone secara global. Namun sejak beberapa tahun terakhir, Huawei sebagai salah satu kompetitornya mulai 'merangkak' naik dan mungkin sebentar lagi bakal menggeser posisi Samsung.

Baca Juga: Samsung Luncurkan Galaxy S11 dan Fold 2 Secara Bersamaan?

Mengutip dari GSMArena (12/12/19), salah satu lembaga analis pasar, Strategy Analytics baru saja merilis laporan yang memprediksi bahwa Huawei bisa saja melewati pencapaian angka penjualan smartphone Samsung dalam waktu dekat. Berdasarkan catatan mereka, Huawei pada tahun 2015 sempat berhasil menjual 104 juta smartphone sehingga mendapatkan pangsa pasar 5,5 persen dan meraih posisi ketiga dalam skala global. Setelahnya, pada tahun 2016, Huawei sempat mengumumkan bakal menjadi vendor smartphone nomor satu pada 2021.

Baca Juga: Pre-Order Samsung Galaxy Fold di Indonesia Ludes dalam Setengah Jam

Dan untuk tahun 2019 ini, diperkirakan Huawei bakal menutup sisa tahun 2019 dengan angka penjualan 251 juta smartphone. Jika angka tersebut tercapai, maka mereka berhasil mendapatkan 17,7 persen pangsa pasar pada akhir tahun 2019. Sementara di sisi lain, Samsung diperkirakan akan mampu menjual 323 juta unit smartphone hingga akhir tahun 2019 ini, sehingga pangsa pasar yang didapatkan adalah 21,3 persen. Jika dibandingkan, pangsa pasar smartphone antara Huawei dan Samsung hanya terpaut 3,6 persen.

SHARE:

Manfaatkan Big Data Sampai AI, Chery Kembangkan Ekosistem Otomotif Ramah Lingkungan

Perjalanan Suzuki Carry Jadi 'Angkot' Andalan Masyarakat Indonesia