Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
PUBG Terancam Blokir di India
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - India saat ini tengah mempertimbangkan pemblokiran 275 aplikasi asal China. Dari 275 aplikasi tersebut, dikatakan bahwa salah satunya adalah gim populer PlayerUnknown's Battlegrounds (PUBG).

Dilansir dari Gizchina pada Selasa (28/7/2020), pemblokiran aplikasi ini dilakukan dengan alasan untuk menjaga keamanan. Dimana aplikasi-aplikasi asal Negeri Tirai Bambu itu disebut telah melakukan pelanggaran terkait privasi pengguna.

Baca Juga:

Situasi Memanas, India Blokir 59 Aplikasi Besutan China

"Beberapa aplikasi asal China ini telah diincar karena alasan keamanan. Sementara yang lainnya terdaftar karena pelanggaran berbagai data dan masalah privasi," ujar salah satu sumber yang terkait dengan masalah ini.

Hingga saat ini belum ada tanggapan resmi dari pemerintah India apakah PUBG benar-benar akan dilarang peredarannya. Namun mengingat PUGB merupakan produk Tencent Games yang berbasis di China, hal ini kemungkinan besar akan terjadi.

Baca Juga:

Buntut Seteru India dan China, Produksi iPhone Tertunda

India sendiri merupakan pasar terbesar bagi Tencent. Oleh karena itu menarik untuk melihat bagaimana gim PUBG yang begitu populer ini dilarang peredarannya di India.

Sekedar informasi, panasnya hubungan anatar India dan China memuncak saat terjadi konflik yang menewaskan 20 tentara India di perbatasan kedua negara di wilayah himalaya. Hingga saat ini situasi semakin memanas dengan semakin banyaknya aplikasi China yang diblokir oleh India.

SHARE:

Kredit Mobil untuk Kaum Milenial Berpenghasilan di Bawah UMR, Ini Tipsnya

Cisco: Hanya 12% Perusahaan Miliki Kesiapan "Mature" Hadapi Risiko Cyber Security