Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Qualcomm Umumkan Quick Charge 3+, Apa yang Istimewa?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Setelah sebelumnya mengumumkan Quick Charge 4+ pada tahun 2017 lalu, Qualcomm kini mengumumkan Quick Charge 3+. Hal ini sedikit mengejutkan lantaran raksasa teknologi tersebut mengabaikan Quick Charge 5 atau Quick Charge 5+.

Dilansir dari Gizmochina pada Rabu (29/4/2020), ternyata Qualcomm memang sengaja memamerkan teknologi pengisian cepat terbaru ini. Quick Charge 3+ ini nantinya akan menyasar segmen yang lebih rendah dengan harga yang lebih murah.

Baca Juga:

Gegara Corona, Samsung Tunda Produksi Prosesor 3nm


Meski begitu, Quick Charge 3+ tetap memiliki keunggulan pengisian cepat dan efisiensi yang lebih baik. Teknologi ini bahkan diklaim mampu mengisi daya dari 0% hingga 50% hanya dalam waktu 15 menit.

Selain itu, Quick Charge 3+ juga disebut memiliki sistem pendinginan yang lebih dingin 9 derajat Celcius. Hal ini menjadikan Quick Charge 3+ memiliki fungsi yang lebih efisien 35% dari generasi sebelumnya.

Baca Juga:

Google Mau Bikin Prosesor Smartphone Sendiri?

Teknologi pengisian cepat ini juga dikatakan akan mendukung pengisian daya dengan kabel USB Type-A dan Type-C. Tidak hanya itu Quick Charge 3+ kompatibel dengan perangkat yang memiliki Quick Charge generasi sebelumnya.

Quick Charge 3+ disebut akan hadir pertama kali di Xiaomi Mi 10 Lite Zoom yang menggunakan prosesor Snapdragon 765 dan Snapdragon 765G. Ini sekaligus menjadikan Mi 10 Lite Zoom sebagai ponsel pertama yang mendukung dua teknologi pengisian daya sekaligus yaitu Quick Charge 3+ dan Quick Charge 4+.

SHARE:

Kredit Mobil untuk Kaum Milenial Berpenghasilan di Bawah UMR, Ini Tipsnya

Cisco: Hanya 12% Perusahaan Miliki Kesiapan "Mature" Hadapi Risiko Cyber Security