Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Rajin Impor Produk Elektronik, Polytron Diganjar Gelar Bergengsi
SHARE:

Technologue.id, Jakarta – Indonesia bukanlah negara pasar semata. Memang, tak bisa dipungkiri bahwa di pasaran saat ini barang-barang merek asing amat melimpah. Namun di tengah ketatnya persaingan antarperusahaan teknologi global tersebut, Polytron masih mampu mendapatkan nilai positif. Salah satu buktinya, bulan ini perusahaan yang telah berdiri sedari tahun 1975 itu diganjar piala The Indonesian Global Brands 2017 dari Majalah Swa. Selain melengkapi penghargaan yang pernah mereka dapatkan sebelumnya, seperti dari Departemen Perindustrian, Menteri Negara Riset dan Teknologi, dan Kementrian Lingkungan Hidup, pengakuan ini adalah wujud apresiasi terhadap Polytron yang telah banyak memproduksi perangkat elektronik unggulan dan punya pasar luas. [caption id="attachment_20053" align="alignnone" width="562"] Polytron gaet gelar Indonesia Global Brands 2017 dari Majalah SWA (source: Polytron)[/caption] Berdasarkan rilis pers yang Technologue.id terima, Polytron telah mengekspor produknya ke lebih dari 32 negara. Di pasar-pasar seperti Filipina, India, Bahrain, hingga Uni Emirat Arab, dapat ditemui karya anak perusahaan Djarum itu, mulai dari produk audio, video, dan produk home appliances lain. Tekno Wibowo, Marketing Director Polytron, yang hadir dalam acara penganugerahaan tersebut juga menyampaikan kebahagiannya atas prestasi Polytron. Pihaknya berharap di tahun mendatang dapat menjadi merek lokal yang mendunia. Di samping itu, melalui keunggulan dalam penguasaan teknologinya, Polytron sejauh ini sudah mengantongi sembilan hak paten. Belum lagi ada 29 hak paten lain yang masih dalam proses pendaftaran. Total, ada 38 hak paten yang mereka dapatkan di Amerika Serikat, Kanada dan Indonesia.   Baca juga: Hadir di Jakarta Fair 2017, Polytron Menanti Pemenang Mercedes Benz C200 Ini Dia 7 Daya Tarik Ponsel Polytron Prime 7s Dan Ponsel Lokal Terbaik 2016 Jatuh Kepada…

SHARE:

Boring Phone, Ponsel Jadul Bikin Lupa Dunia Maya

Atasi Keamanan Siber di Asia Pasifik, Indosat Jalin Kerjasama dengan Mastercard