Technologue.id, Jakarta - Di era teknologi yang semakin berkembang, industri smartphone juga terus menciptakan sejumlah inovasi baru untuk menggaet konsumennya. Salah satu tren yang kini tengah naik daun adalah kehadiran ponsel lipat.
Selain menawarkan desain yang inovatif, tentu ponsel-ponsel lipat ini juga punya fungsionalitas yang luar biasa. Berikut adalah rekomendasi ponsel lipat terbaik 2023 yang patut dipertimbangkan.
- Samsung Galaxy Z Fold 5
Samsung terus memimpin pasar ponsel lipat dan Galaxy Z Fold 5 diharapkan membawa transformasi lebih lanjut. Membawa layar utama yang bisa dilipat menjadi ukuran tablet, ponsel ini menawarkan pengalaman pengguna yang revolusioner.
Kamera yang canggih, prosesor terbaru, dan peningkatan fitur produktivitas membuatnya menjadi pilihan yang menarik. Apalagi dengan harganya yang mencapai Rp24 jutaan membuat Samsung Galaxy Z Fold 5 menjadi salah satu ponsel lipat terbarik 2023.