Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Sony Playstation 5 Resmi Meluncur
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Berkali-kali menunda acara peluncuran resmi Playstation 5, akhirnya Kamis (11/6) malam tadi, Sony Corp mengumumkan kehadiran konsol gim terbarunya tersebut.

Sony memamerkan wujud konsol terbarunya ini dalam video presentasi perdana PlayStation 5 yang digelar lewat YouTube dan Twitch.

Baca Juga:
Begini Spesifikasi Sony PlayStation 5, Seberapa Hebat?

Sony sebelumnya berencana merilis konsol PS5 pada 4 Juni 2020, namun tertunda oleh aksi protes yang berujung pada kerusuhan di sejumlah kota di AS sebagai respons atas kematian George Floyd, seorang pria kulit hitam di Minnesota. Begitu pula dengan pandemi Covid-19 yang menghambat gairah produsen elektronik asal Jepang itu untuk segera merilis penerus dari Playstation 4 itu.

Dari segi desain, PS5 tampak seperti PC desktop modern. Ia memiliki eksterior warna putih dengan kotak hitam di bagian dalamnya. Kombinasi ini senada dengan controller PS5, DualSense, yang sebelumnya telah diperkenalkan pada April lalu.

Untuk performanya, PS5 disokong oleh prosesor sentral 3.5GHz eight core AMD Zen 2 central processor, 2.23GHz graphics processing unit berdasarkan AMD’s RDNA architecture, 16GB RAM dan 825GB solid state hard drive. Solid state drive, yang terdiri dari chip memori mirip dengan yang ada di dalam stick Amerika Serikat (AS). Ini lebih cepat daripada hard disk drive standar yang digunakan oleh PS4.

Sony meluncurkan konsol PS5 dalam dua edisi yaitu PS5 reguler dan PS5 Digital Edition. Perbedaan utama keduanya adalah edisi Digital tidak akan datang pembaca piringan Blu-ray untuk penggemar yang lebih memilih memainkan gim dengan mengunduh versi digital, selain varian reguler dengan mesin pembaca piringan.

Menurut Sony, “Pengalaman bermain PS5 akan sama, jadi pilihan ada di tangan Anda. Walaupun ada beberapa perbedaan kecil dalam tampilan masing-masing model, untuk desain keseluruhan, kami ingin menghadirkan konsol yang berani, memukau, dan tidak seperti generasi PlayStation sebelumnya," dikutip dari Ubergizmo (11/6/2020).

Baca Juga:
Bocor, Ini Fitur Mantap PlayStation 5

Sejumlah judul gim pada PS4 juga dikabarkan masih bisa dimainkan pada PS5. Konsol Sony ini pun mendukung gim dalam format 8K.

Banyak pihak menaruh harapan tinggi untuk PS5. Sony belum merilis harga resmi dari konsol terbarunya ini, namun Hiroki Totoki, Kepala Keuangan Sony, mengatakan akan mematok harga lebih terjangkau. Hal ini merupakan strategi perusahaan agar pengguna tidak ragu-ragu membayar untuk memperbarui konsol gim mereka ke PS 5.

Hiroki mengatakan, “Kami sudah menganalisa harga yang dapat diterima di pasar. Meski mematok harga murah tapi tetap menguntungkan investor kami.” Perusahaan raksasa asal Jepang ini disebut akan menjual PS 5 dengan harga US$ 499 USD atau sekitar Rp 6,9 juta.”

SHARE:

Ada Lowongan Sales di Apple Store, Ini Posisi yang Direkrut

XL Axiata: Periode Ramadan dan Lebaran Trafik Streaming Capai 60%