Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Sony Rilis Empat Smart TV Baru, Apa Saja Keunggulannya?
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Sony Indonesia resmi rilis empat TV Bravia XR terbarunya, yaitu X90J 4K LED, X95J 4K LED, A80J OLED, dan Z9J 8K LED yang merupakan rangkaian TV premium Sony.

Keempat TV buatan Soy ini punya teknologi Cognitive Processor XR, Sony mengklaim sebagai produsen TV pertama di dunia yang pakai teknologi itu. Selain itu, keempat TV ini juga punya banyak fitur canggih yang bikin hiburan di rumah jadi luar biasa.

President Director PT Sony Indonesia, Kazuteru Makiyama, menjelaskan. “Sony meluncurkan 4 seri televisi BRAVIA XR terbaru. Didukung oleh Cognitive Processor XR, rangkaian TV ini akan memaksimalkan pengalaman menonton Anda, sebagaimana mata manusia melihat dan telinga manusia mendengarkan hal yang nyata.”

TV BRAVIA XR ini juga dilengkapi dengan fitur Auto HDR Tone Mapping dan Auto Genre Picture Mode, fitur ini secara khusus didesain untuk PlayStation 5 agar pengguna bisa rasakan sensai main game yang lebih responsif.

Selain itu, keempat tv ini juga support teknologi Sound-from-Picture Reality untuk hadirkan kualitas audio yang lebih nyata.

Semoga TV BRAVIA XR dapat menjadi sarana hiburan terbaik Anda dalam menjalani aktivitas apapun.” Tambah Makiyama.

Kehadiran XR Clarity yang didukung dengan teknologi Cognitive Processor XR ini diklaim bisa ciptakan tekstur dan detail untuk gambar tampak lebih nyata.

Sony juga hadirkan resolusi mendekati 4K dari XR 4K Upscaling pada varian TV X90J, X95J, dan A80J, serta resolusi 8K dari XR 8K Upscaling pada TV Z9J. Untuk berikan kenyamanan pada saat menonton streaming.

Panel X-Wide yang ada di TV X95J dan Z9J bikin pengguna dapatkan hasil yang gambar yang baik dan warna tetap asli meski menonton dari berbagai sudut.

Keempat TV BRAVIA XR juga sudah didukung oleh Google TV yang terhubung dengan hands-free Google Assistant untuk akses berbagai tontonan menarik.

Rangkaian TV Bravia XR juga tersertifikasi IMAX Enhanced TV, jadi bisa hadirkan pengalaman IMAX Theater di rumah dan terhubung dengan seluruh layanan streaming bersertifikat IMAX.

Bukan cuma itu, TV Bravia XR punya Netflix Calibrated Mode untuk hadirkan konten Netflix berkualitas studio buat para kreator. Untuk harganya, Sony membanderol keempat seri Bravia XR terbaru ini dengan harga mulai dari Rp16.9 juta.

SHARE:

Waspada Aplikasi Berbahaya Berkedok VPN

Viral Ponsel Poco X3 Meledak Saat Dicas