Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Spotify Bakal Punya Fitur Driving Mode
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Selain di kantor dan di rumah, mendengarkan musik juga bisa dilakukan di dalam kendaraan. Oleh karenanya, salah satu layanan musik streaming online, Spotify saat ini sedang berusaha untuk membuat penggunanya lebih nyaman saat mendengarkan musik di dalam kendaraan. Mengutip dari NextPowerUp (11/07/17), Spotify dikabarkan tengah mengembangkan fitur driving mode yang nantinya bisa sangat berguna ketika pengguna sedang menikmati musik di dalam mobil. Pada fitur driving mode, aplikasi Spotify akan tampil dengan tombol yang lebih besar dan kemampuan untuk diperintah melalui suara. Dengan begitu, pengguna bisa mengontrol musik yang sedang diputar tanpa harus bersentuhan langsung dengan gadget. Sayangnya, saat ini fitur voice control pada driving mode belum tersedia. Ketika driving mode diaktifkan, secara otomatis aplikasi Spotify juga akan membacakan judul lagu yang sedang diputar. Untuk saat ini, Spotify sendiri tengah melakukan pengujian terhadap fitur driving mode pada sejumlah karyawan dan beberapa pengguna umum. Ini dilakukan guna mendapatkan masukkan dari fitur baru itu. Belum jelas kapan pihak Spotify akan siap untuk merilis versi final dari driving mode. Yang pasti, akan ada sejumlah platform yang kebagian fitur tersebut, di antaranya adalah Android dan iOS.   Baca juga: Pasca Rujuk, Taylor Swift Panen Rp5,3 Miliar dari Spotify cs Jumlah Pengguna Spotify Membludak, Apa Alasannya? Ungkap Misteri Sebuah Lagu Lewat Spotify

SHARE:

Tren Belanja Online Masyarakat pada Ramadan-Lebaran 2024

Startup Energi Terbarukan Xurya Lolos Sertifikasi B Corp