Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Supercell Bakal Rilis Tiga Game Baru
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Supercell umumkan tiga game barunya, ketiga game ini masih masuk ke seri Clash of Clans. Tiga game ini adalah Clash Mini, Clash Quest, dan Clash Heroes.

Tiga game baru ini bakal sangat berbeda dari seri game sebelumnya. Supercell juga ingin libatkan pemain lewat proses pengembangan game-game ini.

Supercell juga mengatakan bahwa mereka akan dengan senang hati hentikan pengembangan dan beralih ke hal lain jika tidak penuhi standar Clash.

Clash Mini

Clash Mini sepertinya bakal jadi entri Supercell game auto chess yang lebih imut dibanding seri Clash lainnya. Clash Mini ini bakal ikuti cara game catur biasa, pemain akan tempatkan pasukan di posisi strategis untuk bertarung dengan pasukan musuh.

Supercell mengatakan bahwa mereka ingin jadikan Clash Mini sebagai game strategi kasual yang mudah diakses dan dimainkan.

Clash Quest

Clash Quest akan jadi game turn-based tactical dengan elemen match-3. Di Clash Quest ini, pemain akan bertarung dengan beberapa bangunan pertahanan atau bos. Pemain akan punya pasukan dengan jumlah terbatas untuk hancurkan benteng musuh, jika jumlah pasukannya habis, game akan berakhir.

Pemain bisa gabungkan serangan dari pasukan dengan jenis yang sama, hal itu akan tingkatkan damage dari pasukan. Bakal ada banyak hero yang sudah familiar dari seri Clash of Clans, seperti orang barbar dan raksasa, masing-masing punya serangan dan kemampuan tersendiri di game. Ada juga item dengan berbagai efek.

Clash Heroes

Clash Heroes adalah RPG-action, pemain ambil kendali hero dari seri Clash of Clans untuk berjuang di level yang berbeda. Setiap karakter punya serangan dan kemampuan tersendiri dengan opsi penyesuaian yang berbeda.

Levelnya akan sangat kecil dan mungkin cuma perlu beberapa menit untuk menyelesaikannya. Clash Heroes juga bisa ditangani dengan teman-teman lewat mode multipemain online untuk manfaatkan berbagai kemampuan yang dimiliki setiap hero.

Belum ada tanggal rilis pasti untuk ketiga game tersebut, tapi Supercell berencana hadirkan berbagai beta lewat proses pengembangan. Jika pemain berminat daftar untuk ikut uji beta, kunjungi situs web Clash untuk daftar.

SHARE:

Update Terbaru Bikin Gamer Bisa Main PlayStation Portal Tanpa PS5

Server Microsoft Flight Simulator 2024 Kewalahan Hadapi Lonjakan Gamer