Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Vivo Belum Tahu Kapan Bisa Membawa Ponsel Foldable ke Indonesia
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Samsung dan Oppo sudah menghadirkan ponsel layar lipat atau foldable di pasar Indonesia.

Begitu pula dengan Infinix yang dikabarkan bakal membawa foldable phone ke Tanah Air pada 2024. Lantas, bagaimana dengan pemain lain seperti Vivo?

Baca Juga:
Tahun 2024, Infinix Mau Boyong Ponsel Layar Lipat

PR Manager Vivo Indonesia, Alexa Tiara mengatakan bahwa pihaknya belum bisa memastikan akan membawa ponsel layar lipat ke Indonesia dalam waktu dekat.

"Di luar memang sudah ada (ponsel layar lipat). Kalau lihat market Vivo-nya siap untuk foldable pasti kita keluarkan," ujarnya saat ditemui Technologue.id di Jakarta belum lama ini.

Menurut Alexa, Vivo Indonesia merujuk pada tim RnD pusat yang ada di Cina. Riset ponsel foldable untuk pasar Indonesia juga sudah sangat jauh.

"Kalau di pasar Indonesia kita selalu ikut RnD pusat yang ada di global, di beberapa kota di Cina. Risetnya juga sudah jauh dan ekstensif. Jadi, ditunggu saja kapan kita bawa ke Indonesia," jelasnya.

Baca Juga:
Dibanderol Rp4 Jutaan Vivo Resmi Jual V29e 5G di Indonesia

Sebagai informasi, di pasar global Vivo berencana merilis foldable phone terbaru tahun depan. Sementara di Indonesia masih belum bisa dipastikan.

"Berita di global itu sudah ada beberapa, maksudnya tahun depan akan mengeluarkan (foldable phone) yang baru. Siapa tahu setelah keluar di global akan keluar juga di Indonesia, tapi kita masih belum tahu," tutupnya.

SHARE:

Kelompok Ransomware Tertarik Serang Industri Ritel di Indonesia

FFWS SEA 2024: Evos Divine dan Indostar Jadi Perwakilan Indonesia di Babak Final Phase