Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
WhatsApp Uji Coba Fitur Komunitas, Begini Cara Kerjanya
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - WhatsApp merupakan salah satu aplikasi berkirim pesan yang paling banyak digunakan. Meta Platforms Inc, mengumumkan pada Kamis, 15 April bahwa, WhatsApp sedang menguji fitur baru yang disebut Komunitas (Communitise). Komunitas WhatsApp merupakan fitur terbaru dari WhatsApp yang telah dikembangkan selama berbulan-bulan.

Fitur ini akan memungkinkan para pengguna WhatsApp untuk meggabungkan beberapa obrolan grup menjadi di satu tempat, sehingga membentuk komunitas dari beberapa grup dengan tujuan yang sama. Meskipun fitur tersebut tidak akan langsung tersedia untuk semua pengguna, akan tetapi WhatsApp akan meluncurkannya secara perlahan.

Baca Juga:
Meta Garap Mata Uang Virtual “Zuck Bucks”?


Dilansir dari Republicworld.com saat meluncurkan Komunitas WhatsApp, Mark Zuckerberg berkeinginan memudahkan pengguna untuk mengatur semua obrolan grup.

"Kami membangun komunitas WhatsApp untuk mempermudah mengatur semua obrolan grup Anda dan menemukan informasi. Kami juga menambahkan fitur baru ke grup di WhatsApp, termasuk reaksi, berbagi file besar, dan panggilan grup yang lebih besar," ujar Mark Zuckerberg.


Komunitas WhatsApp akan memungkinkan orang untuk mengumpulkan grup terpisah di bawah satu payung dengan struktur yang sesuai untuk mereka. WhatsApp percaya bahwa dengan cara ini, pengguna akan mendapatkan semua pembaruan terkait dengan komunitas yang terbentuk di sekitar satu topik.

Baca Juga:
Keren Nih, Kirim Pesan WhatsApp Nantinya Bisa Melalui Kacamata Pintar

Komunitas WhatsApp akan mengelompokkan beberapa grup dan memungkinkan admin untuk mengirim pesan ke semua grup sekaligus. Admin akan bertanggung jawab untuk membuat dan mengelola Komunitas di WhatsApp.

Lebih lanjut, admin akan dapat memilih grup mana yang dapat menjadi bagian dari Komunitas mereka, baik membuat grup baru atau menambahkan grup yang sudah ada. Selain itu, admin grup juga akan dapat memutuskan tautan grup dari Komunitas dan juga dapat menghapus masing-masing anggota Komunitas. Setelahnya, admin grup akan dapat menghapus obrolan atau media yang tidak pantas atau kasar untuk semua anggota grup.

SHARE:

Menkomdigi: Warisan Budaya Jadi Elemen Strategis Perkuat Indonesia di Tingkat Global

Sederet Inovasi yang Dikembangkan Nvidia, GPU hingga Ray Tracing