Contact Information

Alamat: Komplek Rumah Susun Petamburan Blok 1 Lantai Dasar, Tanah Abang - Jakpus 10260

We're Available 24/ 7. Call Now.
Xiaomi Resmi Gandeng Leica
SHARE:

Technologue.id, Jakarta - Kabar gembira datang dari Xiamoi. Xiaomi dikabarkan baru saja mengumumkan kerjasama strategis dalam bidang mobile imaging dengan Leica Camera. Kerjasama tersebut menghasilkan smartphone imaging flagship pertama yang rencananya akan diluncurkan pada Juli tahun ini.

Selama 12 tahun perjalanannya, Xiaomi memiliki misi untuk membangun produk luar biasa dengan harga sebenarnya. Hal ini ditujukan agar semua orang di dunia dapat menjalani hidup yang lebih baik berkat kehadiran berbagai teknologi inovatif.

Baca Juga:
Intip Spesifikasi Laptop Acer Swift 3 OLED Ditenagai Chipset I

Baca Juga:
Sony LinkBuds S Rilis di Indonesia, Harga Mulai Rp3 Jutaan

Tidak hanya itu, Xiaomi telah mampu menjual smartphone dan produk lainnya di lebih dari 100 negara dan wilayah di seluruh dunia.

Xiaomi diketahui secara konsisten telah menghadirkan pengalaman fotografi yang meliputi portrait, night scene, dan snapshots. Hal tersebut diperoleh melalui riset jangka panjang  tentang optik lensa, chip, algoritma dan lainnya serta pemahaman mendalam terkait mobile photography.

Sementara itu, selama lebih dari 100 tahun, Leica Camera telah menciptakan kamera lightweight yang digandrungi pakar street fotografi serta lensa optik kamera berkelas dunia yang memenuhi antusiasme komunitasnya.

Dengan rekayasa optik yang cemerlang dan keterampilan yang tangguh, kamera Leica  mudah dikenali berkat logo titik merahnya yang khas. Logo tersebut mencerminkan karakter engineering Jerman yang sudah teruji dan terus menarik perhatian konsumen baru yang ingin menikmati “hasil foto khas Leica”.

Baca Juga:
Vivo S15 Meluncur di China dengan Layar OLED 120Hz

Chairman dan CEO Xiaomi Group Lei Jun, mengatakan berfokus untuk menciptakan pengalaman pengguna yang terbaik dan terus berharap untuk dapat membawa kemampuan fotografi smartphone ke arah yang lebih ekstrim. Xiaomi dan Leica memiliki kesamaan ide dan pendekatan.

"Oleh karena itu, kerjasama ini akan menjadi dorongan hebat untuk strategi Xiaomi dalam hal pencitraan foto" kata Pendiri, Chairman dan CEO Xiaomi Group, Lei Jun.

Tidak hanya itu, Xiaomi dan Leica memiliki kesamaan ide terkait pencitraan fotografi mobile dan kedua perusahaan tersebut sangat antusias untuk terus mengeksplorasi kemampuan optik dan pengalaman fotografi di era pencitraan fotografi mobile lewat terobosan teknologi dan tuntutan estetik.

SHARE:

Usia Satu Tahun, Bank Saqu Umbar Jumlah Nasabah Solopreneur

Update Terbaru Bikin Gamer Bisa Main PlayStation Portal Tanpa PS5